Berkah Ramadhan, PJ Wako Hasan Tinjau Bazar Ramadhan Kelurahan Air Raja

- Admin

Minggu, 17 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat (Pj) Wali kota Tanjungpinang, Hasan,S.Sos meninjau beberapa lokasi Bazar Ramadhan yang ada di Tanjungpinang, Sabtu (16/3/2024) sore. Foto: Diskominfo Tanjungpinang

Penjabat (Pj) Wali kota Tanjungpinang, Hasan,S.Sos meninjau beberapa lokasi Bazar Ramadhan yang ada di Tanjungpinang, Sabtu (16/3/2024) sore. Foto: Diskominfo Tanjungpinang

INIKEPRI.COM – Penjabat (Pj) Wali kota Tanjungpinang, Hasan,S.Sos meninjau beberapa lokasi Bazar Ramadhan yang ada di Tanjungpinang, Sabtu (16/3/2024) sore.

Adapun lokasi yang di kunjungi yaitu Bazar Ramadhan Jalan Bandara, Bintan Center dan Tugu Sirih Tepi Laut Tanjungpinang. 

Terpantau menjelang berbuka puasa masyarakat Tanjungpinang berburu takjil pada lokasi Bazar Ramadhan yang ada.

Salah seorang pedagang prata Bang Joel mengatakan ia berjualan di Bazar Ramadhan Kelurahan Air Raja sejak awal di buka.

Baca Juga :  Kunjungan KSOP, Hasan Dukung Pelaksanaan Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST

BACA JUGA:

Buka Bazar di Air Raja, Elfiani Sandri Berpesan Pedagang Sajikan Makanan yang Sehat dengan Harga Terjangkau

“Sebelumnya kami berjualan di Pasar Bintan Center, jadi ini karena momen Ramadhan maka kami berdagang di sini,” ujarnya. 

Ia bersyukur karena bulan Ramadhan ini membawa berkah bagi dirinya maupun pedagang yang lain, dimana mana banyak pedagang dipadati pembeli.

Pj Wali kota Tanjungpinang Hasan juga menyempatkan diri mengunjungi stand demi stand dan memborong sejumlah santapan berbuka puasa pada bazar Ramadhan tersebut. 

Baca Juga :  Gelar Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Agung Al-Hikmah, Rahma Harap ASN Selalu Bersyukur

Hasan mengatakan pasca kehadiran Wapres RI di Tanjungpinang beberapa waktu lalu, hari ini baru bisa mengunjungi Bazar Ramadhan.

“Pasca kedatangan Wapres, kita baru bisa tinjau, memang ini kami sebutkan ada beberapa titik lokasi bazar,” ujarnya.

Bazar tersebut lanjut Hasan, sebagian dikelola oleh organisasi pemuda bersama forum RT RW Kelurahan serta terdapat Kampung Ramadhan di Tugu Sirih Tepi Laut Tanjungpinang.

“Seperti di Tugu Sirih itu kan bagian dari kita juga, termasuk sebentar lagi yang akan lagi dipersiapkan di Pamedan,” jelas Hasan.

Baca Juga :  DPRD dan Pj Wako Hasan Sahkan 3 Ranperda

Hal ini kata Hasan merupakan berkah Ramadhan, antusias masyarakat terhadap bazar itu, semoga para penjual rezekinya bisa terus bertambah karena berkah Ramadhan.

“Sekarang tinggal kita minta Dinas Kesehatan dan Dinas Perdagangan untuk pantau terkait makanan soal penggunaan bahannya,” Sebutnya.

“Mudah-mudahan pertumbuhan ekonomi dan inflasi yang kita tangani bisa teratasi dan peredaran uang di Tanjungpinang bisa hidup pada bulan Ramadhan ini,” pungkasnya. (RP)

Berita Terkait

Ulfah Ismiati Lantik Dewan Ambalan Sultan Mahmud Engku Putri Masa Bakti 2025-2026
BKPSDM Tanjungpinang Hadirkan Ruang Konseling bagi Pegawai
DP3 Kota Tanjungpinang Gelar Gerakan Pangan Murah Mini On the Road
RSUD Tanjungpinang Musnahkan Obat Kadaluarsa Sesuai Prosedur
Disdagin Tanjungpinang Terbitkan Rekomendasi Operasional Pangkalan Gas LPG 3 Kg
Kelurahan Kampung Baru Gelar MTQH XIX, Wadah Syiar Islam dan Pembinaan Qori-Qoriah
Pemko Tanjungpinang Ikuti Rakor Kemendagri, Pelantikan Kepala Daerah Diperkirakan Serentak 20 Februari 2025
Kabid Penmad Tekankan Pentingnya Perencanaan dan Sinergi Program Lintas Bidang dalam Bedah DIPA MTsN Tanjungpinang

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 09:52 WIB

Ulfah Ismiati Lantik Dewan Ambalan Sultan Mahmud Engku Putri Masa Bakti 2025-2026

Sabtu, 8 Februari 2025 - 09:30 WIB

BKPSDM Tanjungpinang Hadirkan Ruang Konseling bagi Pegawai

Jumat, 7 Februari 2025 - 08:12 WIB

DP3 Kota Tanjungpinang Gelar Gerakan Pangan Murah Mini On the Road

Kamis, 6 Februari 2025 - 07:55 WIB

RSUD Tanjungpinang Musnahkan Obat Kadaluarsa Sesuai Prosedur

Rabu, 5 Februari 2025 - 08:31 WIB

Disdagin Tanjungpinang Terbitkan Rekomendasi Operasional Pangkalan Gas LPG 3 Kg

Berita Terbaru