Batam, inikepri.com – Pengakuan mengejutkan datang dari Raffi Ahmad. Artis yang kini menggeluti dunia per-Youtube-an itu mengaku dirinya pernah ditawari untuk mengambil alih salah satu stasiun televisi nasional.
Pengakuan itu dilontarkan Raffi saat ngobrol dengan Ruben Onsu di Youtube Mop Channel. Namun, kata Raffi, ia menolak tawaran tersebut karena merasa belum siap.
“Nggaklah, belum ada duitnya,” kata Raffi, dikutip Selasa, 30 Juni 2020.
Raffi mengatakan, untuk sekarang dirinya memang belum siap karena masih terkendala masalah finansial. Di samping itu, ia masih ragu lantaran mengelola televisi bukanlah hal yang mudah.
Namun dirinya tidak menutup kemungkinan bakal mengambil kesempatan itu di masa-masa mendatang.
“Belum, doain aja, belum ada duitnya, kalau ada duitnya boleh,” ujarnya.