Untuk Tingkatkan Fasilitas Belajar, Gubernur Ansar Resmikan Laboratorium Kimia SMA Negeri 4 Karimun

- Admin

Rabu, 8 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peresmian Laboratorium Kimia di SMA Negeri 4 Karimun oleh Gubernur Ansar. Foto: Diskominfo Kepri

Peresmian Laboratorium Kimia di SMA Negeri 4 Karimun oleh Gubernur Ansar. Foto: Diskominfo Kepri

INIKEPRI.COM – Peningkatan sarana dan prasarana untuk sekolah menengah atas yang dialokasikan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau diwujudkan dalam Laboratorium Kimia di SMA Negeri 4 Karimun.

Laboratorium kimia yang dibangun di SMA Negeri 4 Karimun yang beralamat di Jl. Sei.Bati Tanjung Balai Karimun itu menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2022 yang menelan total dana Rp 463.953.000.

Gubernur Ansar mengatakan untuk mengejar bonus demografi yang akan dinikmati Indonesia di tahun 2045, maka kualitas pendidikan harus ditingkatkan untuk meningkatkan mutu belajar.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Silaturahmi dengan Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Agus Hariadi

Ia berujar Provinsi Kepri sebagai daerah yang mempunyai banyak potensi sudah semestinya memanfaatkan bonus demografi yang akan terjadi dengan maksimal.

“Jangan sampai bonus demografi itu menjadi bencana demografi karena kualitas anak-anak mudanya rendah. Karena itu peningkatan prasarana dan fasilitas belajar harus terus kita dorong salah satunya dengan pembangunan laboratorium kimia ini,” kata Gubernur Ansar pada Selasa (07/02).

Baca Juga :  Umrah Sunnah dan Badal Umrah Jemaah Haji Karimun 1446H Berlangsung Lancar di Masjidil Haram

Guna mendukung tekad belajar para siswa, Pemerintah Provinsi Kepri juga mengalokasikan bantuan kepada siswa Tahun 2022 se- Provinsi Kepri sebesar Rp.5.625.877.400.

Adapun bantuan kepada siswa untuk Kab. Karimun sebesar Rp 1,023,274,000. Dengan rincian Transportasi Laut Siswa sebesar Rp 452,869,000 untuk 752 Siswa di 16 Sekolah, dan Transportasi darat Siswa sebesar Rp 405,675,000 untuk 1803 Siswa di 14 Sekolah.
Gubernur Ansar mengatakan dengan bantuan transportasi tersebut para siswa yang jarak rumah dan sekolahnya jauh dapat merasakan keringanan dengan bantuan tersebut.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Serahkan Dana Hibah untuk Bangun MCK di Sekolah Vidya Sasana Karimun Sebesar Rp200 Juta

“Semoga semangat para pelajar di Karimun terus berkobar untuk menjadi orang-orang hebat yang membangun Kabupaten Karimun dan Provinsi Kepri juga,” katanya.

Pada kesempatan di SMA Negeri 4, Gubernur Ansar menerima cendera mata berupa buku Syairan Kerinduan dan Ketuhanan karya para guru SMA Negeri 4 Karimun yang diserahkan langsung oleh Dato’ H. Iwan Kurniawan. (DI)

Berita Terkait

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL
Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025
Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera
Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah
Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda
Aksi Kemanusiaan MAN Karimun: Pramuka Turun ke Jalan Galang Dana untuk Korban Bencana
Konsolidasi Struktural KSPSI Kepri Mantapkan Kesiapan Menuju Rapimnas 2025
Promosi Pendidikan Tinggi, UT Batam Perkenalkan Program Kuliah Online ke Pelajar Karimun

Berita Terkait

Minggu, 28 Desember 2025 - 13:12 WIB

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL

Sabtu, 20 Desember 2025 - 08:25 WIB

Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 06:13 WIB

Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera

Kamis, 11 Desember 2025 - 06:45 WIB

Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah

Selasa, 9 Desember 2025 - 13:30 WIB

Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB