INIKEPRI.COM – Tokoh Masyarakat hinterland Kecamatan Belakangpadang H.Laode Saman secara resmi membuka kegiatan lomba acara jelang sambut hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 di Lapangan Sepak Bola Pulau Terong, Selasa (13/8/2024).
Padakegiatan tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat, tokoh agama, LPM, RT/RW, guru dan lapisan masyarakat Kelurahan Pulau Terong sekitarnya.
H.Laode Saman dalam keterangannya kepada INIKEPRI.COM, menyebutkan, acara ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan nasionalisme warga dan menumbuhkan rasa kesadaran bersama.
“Melalui Perlombaan yang diadakan ini, kita harapkan agar warga bangsa terkhusus masyarakat hinterland terbangun kesadaran gotong royong lewat berbagai macam perlombaan, serta dapat mengeratkan tali silahturahmi antar kampung,” ujarnya.
Adapun lomba dan pertandingan yang diselenggarakan dalam menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang adalah lomba permainan rakyat seperti tarik tambang, lomba karaoke, teater lakonan, lomba layangan, joget balon, lomba pawai dan sejumlah perlombaan rakyat lainnya.
Penulis : RBP
Editor : IZ