Ketua Pemuda Sebala Ajak Warga Dukung Cen Sui Lan-Jarmin

- Admin

Rabu, 11 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Heru, Ketua Pemuda Sebala, Desa Batu Gajah, mengajak masyarakat untuk mendukung pasangan Cen Sui Lan-Jarmin Sidik (CERMIN) pada Pilkada Natuna tahun 2024. Foto: Istimewa

Heru, Ketua Pemuda Sebala, Desa Batu Gajah, mengajak masyarakat untuk mendukung pasangan Cen Sui Lan-Jarmin Sidik (CERMIN) pada Pilkada Natuna tahun 2024. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Heru, Ketua Pemuda Sebala, Desa Batu Gajah, mengajak masyarakat untuk mendukung pasangan Cen Sui Lan-Jarmin Sidik (CERMIN) pada Pilkada Natuna tahun 2024.

Ia mengajak warga setempat untuk memenangkan pasangan CERMIN dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Natuna pada 27 November mendatang dengan alasan yang jelas.

Menurutnya, sosok Cen Sui Lan atau dikenal dengan nama Aisyah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat Batu Gajah berkat kepeduliannya terhadap pengembangan pariwisata di kampung Sebala.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Pimpin Persiapan HUT ke-26: ‘Ini Tentang Kebersamaan dan Rasa Bangga Jadi Warga Natuna"

Pada tahun lalu, Cen Sui Lan, sebagai wakil rakyat dari Partai Golkar, menggelontorkan dana aspirasinya sebesar Rp 400 juta untuk pembangunan objek wisata mangrove “Sambok Bestari” di Sebala.

“Pada kesempatan ini, saya sebagai Ketua Pemuda Sebala mengajak masyarakat untuk memenangkan pasangan Cen Sui Lan-Jarmin. Karena mereka adalah sosok yang peduli ,” ungkap Heru, Selasa, 10 September 2024.

Baca Juga :  Terik Tak Surutkan Langkah Cen Sui Lan, Panen Jagung Batubi Jadi Simbol Ketahanan Pangan Natuna

Alasan lain kenapa harus memilih pasangan ini kata dia, Cen Sui Lan memiliki koneksi yang kuat dengan pemerintah pusat. Sehingga nantinya akan lebih mudah mendatangkan anggaran pusat ke daerah.

Selain itu, Heru juga menyoroti sosok Jarmin Sidik sebagai Calon Wakil Bupati Natuna yang bukanlah orang asing bagi masyarakat Sebala.

Menurutnya, Jarmin memiliki hubungan yang sangat dekat dengan warga, dan selama ini, politisi dari Partai Gerindra tersebut telah banyak membantu masyarakat setempat.

Baca Juga :  BRIN Lirik Potensi Natuna, Bupati Cen Sui Lan: Laut Kaya Ikan, Wisata Bahari Indah, Akses Masih Kendala

“Dari dulu Pak Jarmin sudah banyak membantu masyarakat Sebala. Makanya, tak berlebihan rasanya jika saya mengajak masyarakat untuk mendukung beliau,” tuturnya.

Ia berharap, dengan terpilihnya pasangan CERMIN dapat membawa perubahan positif dan kemajuan bagi Kabupaten Natuna di masa depan.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB