Polres Lingga Bersama Mahasiswa dan Ormas Bagikan Sembako dan Masker

- Admin

Rabu, 28 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

Lingga, inikepri.com – Kepolisian Resor (Polres) Lingga bersama Mahasiswa, PPMI, Pemuda Pancasila (PP) dan awak media Lingga menggelar bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-92 Tahun 2020 dan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H kepada masyarakat kurang mampu secara ekonomi yang terdampak Covid-19 di wilayah hukum Polres Lingga, Rabu (28/10/2020).

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, SH, SIK, MSi bersama Waka Polres Lingga Kompol M.Tahang, Sag.

Adapun kegiatan bakti sosial ini dengan memberikan 200 Paket Sembako dengan isi terdiri dari beras 5 Kg, gula pasir 1 Kg, mknyak goreng 1 liter, mie Instan 5 bungkus, kopi 1 bungkus dan masker dengan jumlah total 920 lembar.

Baca Juga :  SDN 002 Panggak Laut Lingga Terendam Lumpur, Wabup Neko: Kita Akan Tindak!

Adapun paket sembako ini disalurkan di wilayah Kecamatan Singkep diantaranya Desa Batu Kacang 30 Paket, Kelurahan Sei.Lumpur 30 Paket, Desa Batu Kacang 30 Paket dan di Wilayah Kecamatan Singkep Pesisir diantaranya Desa Lanjut 30 Paket, Desa Sedamai 30 paket.

Untuk di wilayah Kecamatan Daik Lingga Bakti sosial dilaksanakan oleh Kapolsek beserta Personil Polsek Daik Lingga dengan memberikan paket sembako kepada warga di Kelurahan Daik 25 Paket dan Desa Penarik 25 Paket.

Baca Juga :  Wakapolres Lingga Pimpin Gotong Royong Bangun Tanggul Darurat Cegah Abrasi di Desa Lanjut

Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, SH SIK, M.Si mengatakan dilaksanakan kegiatan nakti sosial Polres Lingga bersama Mahasiswa, PMMI, Pemuda Pancasila (PP) dan awak media Lingga guna menjalin sinergitas dan soliditas.

“Melakukan Pembagian Sembako dan masker ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan cara berkeliling door to door mengunjungi pemukiman warga di wilayah Kabupaten Lingga,” tutur Kapolres.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang menerimanya di tengah pandemi Covid-19 ini,” sambung Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menambahkan bahwa, pihaknya akan terus menerus melakukan kegiatan sosial untuk mewujudkan program Polri yang Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter).

Baca Juga :  Amsakar Achmad Dianugerahi Gelar Adat Dato' Wira Lela Perkasa dari Kesultanan Riau-Lingga
Jajaran Polres Lingga bersama mahasiswa dan lintas ormas menyalurkan bantuan berupa sembako ke masyarakat (ist)

“Di tengah pandemi covid-19 ini, Polres lingga beserta jajaran masif melakukan imbauan dan mendisiplinkan masyarakat tentang Protokol Kesehatan guna menjaga kesehatan dan antisipasi Pencegahan Covid-19 serta ikut membantu masyarakat yang terdampak melalui bantuan,” jelasnya.

Kapolres juga, mengharapkan kepada masyarakat kabupaten Lingga agar selalu mentaati kebijakan pemerintah tentang protokol kesehatan seperti rajin cuci tangan, jaga jarak, dan selalu pakai masker jika melakukan kegiatan di luar rumah. 

“Hal ini untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang masih harus diwaspadai bersama,” tutupnya. (RM)

Berita Terkait

Lomba Takraw Meriahkan HAB ke-80 Kemenag, KUA Singkep Barat–Selatan Tampil Solid
Dukung Program Nasional Polri, Polres Lingga Ikuti Groundbreaking 442 SPPG Secara Virtual
Ops Lilin Seligi 2025, Polres Lingga Pastikan Keamanan Penumpang Kapal Ferry
MTsN Lingga Borong Emas dan Perak di SMI Lingga Championship II 2025
Yudisium STIT Lingga 2025: 46 Mahasiswa Resmi Menjadi Sarjana Strata 1
MUI Lingga Sambangi Desa Rejai, Warga Antusias Ikuti Sosialisasi Fatwa dan Dialog Publik
Wakapolres Lingga Pimpin Gotong Royong Bangun Tanggul Darurat Cegah Abrasi di Desa Lanjut
Satbinmas Polres Lingga Gerak Cepat Evakuasi Warga Terdampak Banjir Rob di Dabo Lama

Berita Terkait

Sabtu, 3 Januari 2026 - 09:55 WIB

Lomba Takraw Meriahkan HAB ke-80 Kemenag, KUA Singkep Barat–Selatan Tampil Solid

Selasa, 30 Desember 2025 - 08:59 WIB

Dukung Program Nasional Polri, Polres Lingga Ikuti Groundbreaking 442 SPPG Secara Virtual

Minggu, 28 Desember 2025 - 09:12 WIB

Ops Lilin Seligi 2025, Polres Lingga Pastikan Keamanan Penumpang Kapal Ferry

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:19 WIB

MTsN Lingga Borong Emas dan Perak di SMI Lingga Championship II 2025

Sabtu, 13 Desember 2025 - 07:04 WIB

Yudisium STIT Lingga 2025: 46 Mahasiswa Resmi Menjadi Sarjana Strata 1

Berita Terbaru