Positivity Rate Kepri 6,97 Persen

- Admin

Senin, 6 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: SINDONEWS)

(Foto: SINDONEWS)

INIKEPRI.COM – Positif Rate di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mencapai angka 6,97 persen, masih relatif tinggi dibanding ambang batas maksimal yang ditetapkan WH0 5 persen.

Hal itu diungkapkan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19, melalui Tjetjep Yudiana.

Tjetjep merinci angka positivity rate di wilayah itu berdasarkan data kabupaten dan kota yakni Kota Tanjungpinang 7,76 persen, Batam 1,07 persen, Bintan 4,76 persen, Karimun 6,57 persen, Kepulauan Anambas 15,17 persen, Lingga 11,48 persen, dan Natuna 8,26 persen.

Baca Juga :  Sambut HUT ke-19, Pjs Gubernur Provinsi Kepri dan Wali Kota Tanjungpinang Ziarah Makam Leluhur

“Batam dan Bintan sudah sangat baik dalam melakukan tes, penelusuran terhadap orang-orang yang kontak dengan pasien positif COVID-19, dan pengobatan,” ujarnya di Tanjungpinang, Senin 6 September 2021.

Tjetjep menjelaskan angka positivity rate diperoleh dari jumlah kasus harian dibagi dengan jumlah pemeriksaan harian dan dikali 100. Jika angka positivity rate mencapai 30 persen, berarti satu dari tiga orang yang diperiksa, positif COVID-19.

Positivity rate yang tinggi menyebabkan jumlah kasus COVID-19 meningkat, bahkan mungkin pasien yang tanpa gejala masih berkeliaran. Untuk menurunkan angka positivity rate dibutuhkan peningkatan strategi testing, tracing, dan treatment.

Baca Juga :  Dinkes Tanjungpinang Tegaskan Gunakan Alat Rapid Tes Antigen Sesuai Standar

“Kalau masih lemah tes, penelusuran dan pengobatan, maka semakin sulit pandemi dikendalikan,” katanya.

Tjetjep mengemukakan tiga daerah di Kepri, yakni Tanjungpinang, Lingga dan Natuna masih berstatus zona oranye, sedangkan empat daerah lainnya zona kuning. Jumlah kasus aktif COVID-19 di Tanjungpinang mencapai 242 orang, tertinggi di Kepri.

Baca Juga :  Hasan Tegaskan, Alfamart dan Indomaret Belum Dibutuhkan di Tanjungpinang

Sementara kasus aktif COVID-19 di Batam dengan jumlah penduduk sekitar 60 persen di Kepri tinggal 165 orang. Kasus aktif di Bintan 60 orang, Karimun 114 orang, Anambas 26 orang, Lingga 43 orang, dan Natuna 97 orang.

Total jumlah pasien yang meninggal dunia akibat COVID-19 mencapai 1.685 orang, sedangkan yang sembuh 50.173 orang.

“Total jumlah pasien COVID-19 sejak awal pandemi sampai sekarang 52.604 orang,” ungkapnya. (ET/ANTARA)

Berita Terkait

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIB

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Berita Terbaru