Batam, inikepri.com – Viral video seorang ibu yang berprofesi sebagai seorang pengemis di jalanan Kota Batam, Sabtu (16/05).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @iklan_kota_batam ini, tampak seorang perempuan turun dari sebuah mobil hitam bernomor polisi BP 1574 AI. Mobil itu diparkirkan di sebuah komplek ruko di Taman Kota Mas, Batam.
Saat itu, keadaan lagi hujan. Namun, itu tidak menghalangi ibu ini dalam menjalankan profesinya. Dalam video itu, tampak ibu tersebut mempekerjakan tiga orang anaknya dalam guna meminta rasa iba dari pengendara di simpang lampu merah dekat SPBU Taman Kota.
Mereka asyik bercengkrama di pinggir jalan disela sela aksinya.
https://www.instagram.com/p/CAPp73lgxA6/?igshid=1jx3epng58vk8
Sebelumnya, akun @iklan_kota_batam juga telah mengunggah aksi ibu ini, Jum’at (15/05).
Terang saja, aksi pengemis bermobil ini memantik emosi para netizen. Beragam kecaman mereka lampiaskan.
@reno_sidabutar : Min kira kira kalau saya jambak rambut ibunya kena pasal ga yaa?
@mohdfaras1 : lapor donk min, ini harus d kasih teguran dan tindak tegas
@arlan_disi : Auto nyicil portuner 😁😁😁
@hendrawanwijaya87 : kasihan lihat anak nya