Mendekati Final! Ansar-Marlin Penantang Soerya-Iman. Isdianto Bagaimana?

- Admin

Sabtu, 11 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Kabar akan berpasangannya Ansar Ahmad dan Marlin Agustin semakin menguat. Hal ini ditandai dengan hadirnya Marlin Agustin pada Rapat Tim Pilkada Pusat DPP Partai Golkar, Sabtu (11/7) siang.

Selain itu, informasi dari sumber terpercayapun memastikan Ansar-Marlin duet ini akan dideklarasikan dalam waktu dekat.

“Iya, sudah fix. DPP Golkar dan Nasdem sudah sepakat. Tunggu saja nanti, kami umumkan ya,” katanya.

Pleno DPD Golkar Kepri, Apa Kabar?

Baca Juga :  Giliran Warga Kampung Tua Tanjung Sengkuang & Perumahan Griya KPN Batam yang Mendapat Kunjungan Gubernur Kepri

Berpasangannya Ansar-Marlin sebetulnya cukup mengejutkan. Pasalnya, dalam rapat pleno DPD Partai Golkar Kepulauan Riau, Juni silam. Pengurus Partai Golkar, Amrullah Rasal mengumumkan secara terang-terangan Golkar Kepri menolak nama Marlin Agustin.

Saat itu Rasal mengatakan, “jika pasangan Ansar Ahmad-Marlin Agustina Rudi tetap dipaksakan ikut dilakukan survei, pihaknya khawatir nanti kader menolak dan mesin partai tidak akan berjalan sebagaimana mestinya”, dikutip dari suryakepri.com.

Dengan semakin jelasnya duet Ansar-Marlin, tentu saja ini seakan menampar penyataan jumawa yang terlontar dari pengurus partai Golkar Kepri kemarin.

Baca Juga :  Jambret di Tanjung Sengkuang Diringkus Polsek Batu Ampar

Nasib Isdianto Bagaimana?

Semakin pastinya Ansar-Marlin berpasangan di Pemilihan Gubernur Kepulauan Riau Desember mendatang memunculkan tanda tanya baru, dengan siapakah Isdianto berpasangan?

Plt. Gubernur Kepri ini sebelumnya santer diberitakan calon kuat akan berpasangan dengan Marlin Agustin.

Belum lagi, beberapa hari silam, DPP Partai Hanura telah memberikan rekomendasi untuk Isdianto. Isu berpasangannya Isdianto-Marlin semakin menguat kala itu, Mengingat Hanura dan Nasdem secara tersirat sudah pasti berkoalisi di kontestasi pilkada di Kota Batam.

Baca Juga :  Polisi Tangkap 2 Pelaku Pemalsuan Surat Kapal Seniha

Patut dinantikan langkah yang akan diambil oleh Isdianto. Bisa saja Isdianto akan membangun komunikasi dengan partai lain, seperti PKS untuk menciptakan poros ketiga pada Pilkada ini.

Atau bisa saja, Isdianto tidak mendapatkan dukungan dari partai lain, hingga menggagalkan langkahnya untuk berlaga di Pilkada Kepri 2020.

Berita Terkait

Muskomwil I APEKSI I 2025, Amsakar Dorong Kolaborasi dan Gagasan Kreatif untuk Daerah
Perbaiki Kualitas Kearsipan, BP Batam Gelar Pengawasan Internal
Pemko Batam Fasilitasi Pemberian Pinjaman Tanpa Bunga Bagi Pelaku Usaha Mikro Tanpa Agunan
RUPS BRK, Cen Sui Lan: Deviden Rp6 Miliar untuk Kesejahteraan Masyarakat Natuna
BP Batam Sambut Baik Ekspansi Bisnis Evergreen di KPBPB Batam
BP Batam Matangkan Renja 2026: Strategi Kota Maju dan Kompetitif
Dukung Kelancaran Embarkasi, BP Batam Periksa Kesiapan Asrama Haji
Natalis Zega Resmi Laporkan Anggota DPRD Batam Mangihut Rajaguguk ke Polisi

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 20:14 WIB

Muskomwil I APEKSI I 2025, Amsakar Dorong Kolaborasi dan Gagasan Kreatif untuk Daerah

Selasa, 29 April 2025 - 19:40 WIB

Perbaiki Kualitas Kearsipan, BP Batam Gelar Pengawasan Internal

Selasa, 29 April 2025 - 13:02 WIB

Pemko Batam Fasilitasi Pemberian Pinjaman Tanpa Bunga Bagi Pelaku Usaha Mikro Tanpa Agunan

Selasa, 29 April 2025 - 12:06 WIB

RUPS BRK, Cen Sui Lan: Deviden Rp6 Miliar untuk Kesejahteraan Masyarakat Natuna

Selasa, 29 April 2025 - 10:39 WIB

BP Batam Matangkan Renja 2026: Strategi Kota Maju dan Kompetitif

Berita Terbaru