Batam, inikepri.com – Organisasi sayap Partai NasDem, Garnita Malahayati merayakan ulang tahun ke-9 tahun. Bersamaan dengan hal itu, DPW Garnita Malahayati Provinsi Kepulauan Riau menggelar beberapa rangkaian kegiatan di Kampung Terih, Nongsa.
Sejak minggu (19/7) pagi, ratusan kader dan pengurus Garnita Kepri ini telah memadati salah satu wilayah titik kampung tua di Kota Batam ini.
Kegiatan diawali dengan senam massal bersama oleh para kader. Lalu berlanjut dengan gotong royong membersihkan areal pantai di areal kampung tua ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah, rangkaian kegiatan ini berjalan lancar,” ujar Erlita Sari, Ketua DPW Garnita Malahayati Kepri, usai melakukan pemotongan tumpeng.
Halaman : 1 2 Selanjutnya