Batam, inikepri.com – Pandemi Covid-19 yang belum diketahui berakhirnya, masih menjadi momok menakutkan bagi masyarakat Kota Batam. Terlebih berdasarkan release dari pemerintah kota Batam yang masih menunjukkan banyaknya pasien Covid-19 bertambah tiap harinya.
Mengantisipasi berkembangnya penyebaran virus Corona tersebut dilingkungan perusahaan, media siber inikepri.com dan PT. Legal Enviro Indonesia menggelar Rapid Test bagi seluruh karyawannya di Studio Redaksi Inikepri.com, Batam Center, Selasa (18/8) pagi.

M. Iqbal Zulfianto, CEO inikepri.com mengatakan bahwa Rapid Test ini harus dilakukan karena mengingat tingginya aktifitas awak redaksi inikepri.com dan staff PT. Legal Enviro Indonesia.
“Alhamdulillah, hari ini 30 orang karyawan kita lakukan tes dan hasilnya non reaktif. Ini semua dilakukan agar bisa mengantisipasi terjadinya hal buruk,” katanya.
https://www.instagram.com/p/CEBOHnzlbaR/?igshid=1ihzi0sbj8aoe
Dalam rapid tes ini, inikepri.com dan PT. Legal Enviro Indonesia menggandeng Puskesmas Baloi Permai yang menurunkan empat orang petugas medis berpakaian lengkap.
Selain melakukan Rapid Test, inikepri.com dan PT. Legal Enviro Indonesia juga menetapkan aturan protokol kesehatan yang ketat di lingkungan perusahaan sejak saat pandemi covid-19 mengganas di Indonesia. (RBP)

















