Menanti Kombinasi Messi dan Ronaldo di Juventus

- Admin

Rabu, 26 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Media asal Italia, Corriere della Serra mengeluarkan sebuah artikel menarik. Mereka menilai, apparel olahraga ternama di dunia, Adidas, bisa saja menduetkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di Juventus pada musim 2020-2021.

Peluang itu ada mengingat Messi dalam waktu dekat akan meninggalkan Barcelona. Semalam melalui faks, La Pulga –julukan Messi– meminta manajemen Barcelona mengaktifkan klausul nomor 24 yang ada di kontraknya.

Dalam klausul nomor 24 itu tertulis, Messi bisa meninggalkan Barcelona secara gratis ketika masa baktinya bersama Blaugrana –julukan Barcelona– tersisa satu musim lagi. Sekadar informasi, kontrak Messi bersama Barcelona berakhir pada 30 Juni 2021.

Baca Juga :  6 Fighter DRED SCORPION Siap Unjuk Taring di First Friday Fight Batam

Karena itu, Messi dalam posisi yang kuat untuk angkat kaki pada musim panas 2020. Lantas, ke manakah La Pulga akan berlabuh?

Meski Inter Milan, Manchester City dan Chelsea dijagokan bakal mendaratkan Messi, namun Juventus bisa menyalip daftar klub di atas. Sebab sama seperti Messi, Juventus juga didukung Adidas.

Menurut laporan Corriere della Serra, Adidas tidak keberatan menduetkan Messi dengan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Jika Messi benar berlabuh, pola apa yang diterapkan pelatih anyar Juventus, Andrea Pirlo?

Baca Juga :  CR7 Pamer Jadi Warga Muhammadiyah

Pirlo diprediksi menggunakan pola 4-3-3. Dalam pola tersebut, penjaga gawang akan ditempati Wojciech Szczesny. Kemudian, empat bek sejajar diisi Juan Cuadrado, Matthijs de Ligt, Leonardo Bonucci dan Alex Sandro.

Untuk tiga gelandang, nama Adrien Rabiot, Arthur Melo dan Rodrigo Bentancur akan mengisi area tersebut. Bagaimana dengan lini terdepan? Lionel Messi akan bergerak sebagai winger kanan, sedangkan Ronaldo beroperasi di sisi sebelahnya.

Baca Juga :  BREAKING NEWS: Cristiano Ronaldo Kembali ke Manchester United

Bagaimana dengan posisi penyerang tengah? Untuk saat ini, Juventus tidak memiliki pemain di posisi tersebut, mengingat dalam waktu dekat manajemen si Nyonya Tua akan memutus kontrak penyerang berjuluk El Pipita tersebut.

Karena itu, Juventus saat ini tengah mencari penyerang yang pintar membuka ruang. Nama Raul Jimenez (Wolverhampton Wanderers) dan Edin Dzeko (AS Roma) masuk radar si Nyonya Tua.

(4-3-3): Szczesny; Cuadrado, De Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Rabiot, Arthur, Bentancur; Messi, Ronaldo, Jimenez/Dzeko

Sumber : www.okezone.com

Berita Terkait

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026
Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat
Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang
Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak
RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya
Drama di Timnas! PSSI ‘Pecat’ Patrick Kluivert, Siapa Penggantinya?
Cape Verde Cetak Sejarah! Negara Kecil dengan Populasi Setengah dari Kota Batam Tembus Piala Dunia 2026
Amsakar Buka Kejuaraan Sepak Bola Piala Bergilir 2025: “Kompetisi Adalah Jalan Menuju Prestasi”

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 04:51 WIB

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026

Senin, 15 Desember 2025 - 11:01 WIB

Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat

Selasa, 25 November 2025 - 12:41 WIB

Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang

Selasa, 4 November 2025 - 10:09 WIB

Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak

Minggu, 2 November 2025 - 07:52 WIB

RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB