Lewat Gowaslu, Pemko Batam Dorong Partisipasi Masyarakat Kawal Pilkada

- Admin

Rabu, 21 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

Batam, inikepri.com – Pemerintah Kota (Pemko) Batam mendorong keterlibatan masyarakat ikut mengawasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020. Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Batam Syamsul Bahrum, P.hD menyebutkan partisipasi masyarakat salah satunya dapat melalui aplikasi Gowaslu yang dapat diunduh di Playstore.

“Gowaslu adalah aplikasi laporan pelanggaran Pilkada berbasis android. Aplikasi ini memudahkan pemantau dan masyarakat pemilih dalam mengirimkan laporan dugaan pelanggaran yang ditemukan dalam proses pelaksanaan Pilkada,” terang Syamsul.

Ia menyebutkan, dengan basis teknologi, pelapor dapat dengan cepat menyampaikan laporan pelanggaran yang terjadi kepada pengawas pemilihan untuk menindaklanjuti temuan dan dugaan pelanggaran.

Baca Juga :  Hasil Efisiensi Anggaran Tembus Rp130 M, Amsakar-Li ClaudiaPrioritaskan untuk Bantu Masyarakat

“Aplikasi ini memfasilitasi adanya data, temuan dan informasi mengenai pelaksanaan pemilihan yang dilakukan oleh individu, kelompok, masyarakat atau organisasi pemantau,” ujarnya.

Adapun cara mengunakan Gowaslu. Unduh (Download) aplikasi Gowaslu dengan membuka menu PlayStore dalam perangkat berbasis Android. Caranya; Buka Menu Playstore dan ketik Gowaslu di “pencarian”.

Akan muncul aplikasi Gowaslu dengan gambar logo resmi Bawaslu. Setelah unduhan selesai, perangkat akan secara otomatis melakukan install. Apabila tidak terinstall secara otomatis, dapat mengklik “install” dibagian menu aplikasi tersebut.

Baca Juga :  Amsakar Achmad: Guru Harus Jadi Teladan Moral bagi Murid dan Masyarakat

Selanjutnya tahap pendaftaran yakni proses registrasi yang dilakukan oleh masyarakat pemilih dan pemantau yang memiliki hak pilih di daerah Pilkada 2020. Pendaftaran dilakukan dengan Sign Up dan mengisi identitas diri pada setiap kolom yang disediakan. Pendaftaran ditujukan untuk mendapatkan username dan password untuk dapat menggunakan aplikasi Gowaslu.

Untuk tahap log in, pastikan user name, berupa alamat surel dan password yang dimasukkan benar. Password dapat di kotak masuk (inbox) pada alamat surel yang didaftarkan.

Baca Juga :  Menkumham Menerima Hibah Kapal Patroli Imigrasi dari Gubernur Ansar

Untuk tahap pelaporan, setelah mengisi kolom pelaporan, pelapor dapat memberikan informasi, barang bukti dengan melampirkan foto. Dokumen foto bisa diambil langsung di galeri foto.

Setelah seluruh laporan selesai, pelapor mengirimkan laporan dengan mengklik tombol “Kirim”. Untuk memastikan laporan terkirim, Gowaslu akan mengirim balasan berupa surel berbunyi “Terima Kasih Atas Laporannya, Informasi Anda Telah Diterima Oleh Pengawas Pemilu. Salam”. (RWH)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB