HLN ke-76, Pemprov Kepri dan PLN Resmikan Listrik 9 Desa dan 2 Dusun

- Admin

Kamis, 28 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: ANTARA

Foto: ANTARA

INIKEPRI.COM – Pemerintah Provinsi Kepri dan PLN meresmikan program desa berlistrik untuk sembilan desa dan dua dusun bertepatan dengan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-76 yang dipusatkan di Desa Semembang, Kecamatan Durai, Kabupaten Karimun, Rabu 27 Oktober 2021.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengatakan penyalaan sembilan listrik desa dan dua dusun itu tersebar di empat kabupaten se-Kepri. Untuk di Kabupaten Karimun tersebar di Desa Semembang, Desa Degong, Desa Selat Mie, Desa Sanglar, Desa Ngal.

Sedangkan di Kabupaten Anambas ada Desa Sunggak, Desa Air Putih dan Desa Lingai. Kemudian di Kabupaten Lingga ada Desa Busun Panjang, dan di Kabupaten Natuna ada Dusun Binjai Dusun II Harapan Jaya.

“Alhamdulillah, bertepatan dengan HLN ke-76 ini, kita telah berhasil mengaliri listrik di sembilan desa dan dua dusun di Kepri. Sesuai harapan kita semua, kita ingin Kepri terang benderang, sehingga kecerdasan masyarakat dan kesejahteraan bisa merata,” kata Gubernur Ansar Ahmad.

Baca Juga :  Ansar: Pembelajaran Tatap Muka di Kepri Sebaiknya Ditunda

Gubernur juga mengapresiasi pihak PLN Karena dengan teralirinya listrik wilayah tersebut telah meningkatkan Rasio Desa Berlistrik (RDB) Provinsi Kepri. Hingga Oktober 2021, RDB daerah setempat telah mencapai 98,56 persen.

Dengan hadirnya listrik di masyarakat sangat membantu peningkatan perekonomian di tengah pandemi, hal ini seiring dengan adanya listrik tingkat kesejahteraan pun akan meningkat.

Sebelumnya, kata Ansar, masyarakat di sembilan desa dan dua dusun tersebut masih menggunakan genset sebagai sumber listriknya dengan biaya operasional yang lebih tinggi.

“Kalau pakai genset hanya hidup lima jam dengan biaya per bulannya 300 ribu. Sedangkan dengan listrik PLN, warga hanya membayar 150 ribu dengan jam nyala 14 jam,” ujar Ansar.

Sementara itu, Senior Manager Perencanaan PLN UIWRKR Jaka Sumantri menjelaskan bahwa pihaknya terus melakukan pembangunan jaringan listrik meliputi jaringan tegangan menengah sepanjang 21,88 kilometer sirkuit (kms), jaringan tegangan rendah sepanjang 39,64 kms, 11 unit gardu distribusi dengan total daya sebesar 975 kilo Volt Ampere (kVA) dan sembilan unit Pembangkit Listrik Tenaga Diesel dengan total kapasitas terpasang sebesar 935 kilo Watt (kW).

Baca Juga :  Ansar Ahmad Harapkan Dana Insentif Daerah 2023 Sebesar Rp40 Miliar

“Total biaya seluruh investasi pengerjaannya mencapai Rp29,3 miliar dan akan melayani sebanyak 1.803 pelanggan,” ungkap Jaka.

Disamping itu, kata dia, PLN turut memberikan bantuan melalui program PLN Peduli bagi masyarakat kurang mampu berupa pembayaran biaya pasang baru listrik kepada 815 pelanggan yang berada di Provinsi Riau dan Kepri.

Selain pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan, melalui program PLN Peduli juga memberikan bantuan pasang baru listrik bagi masyarakat yang kurang mampu dengan total nilai lebih dari Rp689 juta untuk 305 pelanggan di Riau dan 510 pelanggan di Kepri.

Baca Juga :  Tes SKB CPNS Karimun 28 September 2020

Tidak hanya itu, PLN melalui Yayasan Bantuan Mal (YBM) juga memberikan bantuan 517 paket sembako bagi masyarakat Riau dan Kepri.

“Bantuan ini berasal dari zakat pegawai PLN yang dipotong setiap bulannya,” ujar Jaka.

Jaka juga mengajak seluruh pelanggan PLN pasca bayar agar selalu disiplin dan taat dalam membayar tagihan rekening listrik sebelum batas akhir pembayaran, yakni pada tanggal 20 setiap bulannya.

“Hal ini agar terhindar dari pemutusan aliran listrik, apalagi pembayaran saat ini sangat mudah dilakukan bisa dimana saja melalui Aplikasi PLN Mobile, ATM, E-Comerce, Mobile Banking serta PPOB tersebar,” paparnya.

Dia turut mengimbau apabila pelanggan yang mengalami gangguan listrik bisa melapor melalui saluran yang telah disediakan seperti Contact Center 123, Twitter PLN 123, Facebook PLN 123 dan Aplikasi PLN Mobile yang sudah tersedia di Google Play dan App Store. (RM/ANTARA)

Berita Terkait

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL
Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025
Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera
Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah
Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda
Aksi Kemanusiaan MAN Karimun: Pramuka Turun ke Jalan Galang Dana untuk Korban Bencana
Konsolidasi Struktural KSPSI Kepri Mantapkan Kesiapan Menuju Rapimnas 2025
Promosi Pendidikan Tinggi, UT Batam Perkenalkan Program Kuliah Online ke Pelajar Karimun

Berita Terkait

Minggu, 28 Desember 2025 - 13:12 WIB

Endipat Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Aceh dan Sumatera Utara dari Karimun Gunakan Kapal Perang TNI AL

Sabtu, 20 Desember 2025 - 08:25 WIB

Siswa MAN Karimun Raih Juara 3 Lomba Video Edukasi Galen’s Apothecary Tingkat Nasional 2025

Jumat, 12 Desember 2025 - 06:13 WIB

Solidaritas dari Kundur: Pelajar MAS Ummul Quro Kumpulkan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera

Kamis, 11 Desember 2025 - 06:45 WIB

Lewat BRUS, KUA Meral Bekali Pelajar MAN Karimun Keterampilan Fardhu Kifayah

Selasa, 9 Desember 2025 - 13:30 WIB

Gelar Rapat Pengurus, Koperasi MAN Karimun Fokus Jadi Wadah Cetak Wirausaha Muda

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB