INIKEPRI.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) bersembang dengan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), di Biscotti Cakery & Coffee, Kota Batam, Selasa (22/3/2022) malam.
Dalam pertemuan ini, Endang Dwi Socowati, ketua DPD KNPI Kepri, mengajak pengurus APDESI untuk berkolaborasi dalam kemajuan provinsi Kepri.
“Rencananya kita akan membuat desa binaan KNPI melalui APDESI. Untuk tahap awal, kita akan membuat pilot projects di salah satu desa di Kabupaten Lingga,” ucapnya, didampingi oleh Muhammad Irfan, sekretaris KNPI Kepri, Fahrul Anshori, Erwan Bachrani, dan Aidil Fitra Nasution.
KNPI Kepri, lanjutnya, juga siap bersinergi dengan APDESI dalam banyak program lainnya.
“Pada prinsipnya, kami siap bersinergi dengan APDESI dalam banyak hal,” imbuhnya.
Sementara itu, M Nazar Iman, ketua APDESI Kepri mengatakan, pihaknya menyambut baik kolaborasi antar pihaknya dengan KNPI Kepri.

“APDESI Kepri siap berjalan beriringan dengan KNPI untuk mensukseskan program ini. Kami juga mengundang KNPI Kepri untuk hadir pada pelantikan APDESI di Tanjungpinang dalam waktu dekat ini,” kata M Nazar Iman, yang juga kepala desa Sekanah, Kabupaten Lingga.
Dalam pertemuan ini turut hadir Amren, kepala desa Tinjul, Bustami kepala desa Persing, Kabupaten Lingga. (MIZ)

















