Berikut narasi yang ditambahkan pada unggahan video itu:
“bukan untuk nyembuhin luka bakar yaa, tapi untuk pertolongan pertama biar gak melepuh dan gak timbul luka bakar #cmiiw”
Namun, apakah benar tepung terigu dapat digunakan sebagai obat pertolongan pertama jika seseorang tersiram air atau minyak panas?
BACA JUGA :
Indomie Bagi Ribuan Jam Tangan Pintar? Cek Faktanya!
Penjelasan:
Langkah menaburkan tepung terigu pada bagian tubuh yang terkena air atau minyak panas merupakan cara salah.
Melansir The National Health Service Inggris, seseorang yang tersiram air panas perlu segera mendinginkan area luka bakar dengan air hangat atau dingin, bersuhu 4-15 derajat Celsius, selama 20 menit.
Pertolongan pertama itu bertujuan agar suhu kulit kembali netral dan meminimalkan luka bakar.
Menyiram bagian tubuh yang terkana luka bakar dengan air mengalir, dan bukan dengan tepung terigu, mentega, bahkan pasta gigi, adalah cara yang tepat jika terkena luka bakar, baik tersiram air panas, terkena besi panas, api, atau terkena minyak panas.
Dilansir dari USA Today, penggunaan bahan makanan untuk mengobati luka bakar sangat tidak dianjurkan karena berpotensi menyebabkan infeksi pada luka.
Bahkan, tepung terigu yang ditaburkan ke api menyala dapat menyebabkan bahaya ledakan.
Dengan demikian, unggahan yang mengklaim pertolongan pertama luka bakar dengan tepung terigu merupakan pesan hoaks.
Klaim: Pertolongan pertama luka bakar dengan tepung
Rating: Salah/hoaks
(RBP/ANTARA)
Halaman : 1 2

















