Hoaks! Arab Saudi Larang Pasang Pengeras Suara di Masjid

- Admin

Rabu, 21 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi. Foto: Istimewa

Ilustrasi. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Ramai diperbincangkan di Twitter sebuah video yang berdurasi dua menit yang berisi klaim adanya pelarangan pemasangan pengeras suara di masjid di Arab Saudi.

Munculnya larangan tersebut, lantaran umat yang yakin dengan agama, tak lagi perlu diingatkan soal waktu salat.

Berikut ini adalah isi cuitan di Twitter yang dibagikan pada 12 Desember 2022:

BACA JUGA :

Hoaks! Prabowo Subianto jadi Wapres Anies

Baca Juga :  Nomor IMEI Dapat Deteksi Ponsel Disadap? Beginii Faktanya

“Arab Saudi melarang pemasangan pengeras suara di masjid. Mengatakan bahwa Umat yang percaya pada agama tidak perlu dipanggil Imam dari masjid . Umat wajib hadir di masjid tanpa harus d ingat kan waktu sholat. Larangan ini merupakan keputusan bersejarah di Arab Saudi,”

Tangkapan layar berisi narasi hoaks yang menyatakan Arab Saudi larang pemasangan pengeras suara di masjid. Foto:Twitter

Namun, benarkah pemerintah Arab Saudi melarang pemasangan pengeras suara di masjid?

PENJELASAN:

Saudi Gazette, situs berita Arab Saudi berbahasa Inggris, menerangkan penggunaan pengeras suara di masjid-masjid negara monarki itu hanya dibatasi. Namun, tidak dilarang.

Baca Juga :  Hoaks! Pertolongan Pertama Luka Bakar dengan Tepung

Kementerian Urusan Islam, Panggilan dan Bimbingan Saudi pada Ramadhan 2022 telah mengeluarkan instruksi yang menyatakan penggunaan pengeras suara eksternal di masjid cukup untuk mengumandangkan azan pertama dan kedua (azan dan iqama).

BACA JUGA :

Hoaks! Presiden Prancis Ditampar Warga Lagi

Tingkat kenyaringan perangkat internal masjid juga tidak boleh melebihi sepertiga dari level maksimum pengeras suara.

Baca Juga :  Kominfo Imbau Masyarakat tak Viralkan Hoaks Terkait Pemilu 2024

Kebijakan pada Ramadhan 2022 itu merupakan instruksi terbaru dari Pemerintah Arab Saudi terkait pengeras suara.

Namun hingga akhir 2022, belum ada lagi aturan perubahan yang ditetapkan terkait pengeras suara masjid itu.

Dengan demikian, unggahan yang mengklaim Arab Saudi melarang pemasangan pengeras suara di masjid adalah informasi yang keliru.

KLAIM: Arab Saudi larang pemasangan pengeras suara di masjid
RATING: Hoaks (RBP/ANTARA)

Berita Terkait

[Hoaks] Klaim Indonesia Menembakkan Rudal ke Malaysia Ternyata Rekaman Gim
[CEK FAKTA] Klaim Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan 50 Persen Tidak Benar
Cek Fakta: Hoaks! Negara Tidak Akan Melunasi Hutang Bank di Bawah Rp5 Juta
Hoaks! Tidak Ada Pendaftaran Program Penghapusan Tunggakan BPJS Kesehatan
HOAKS: Kopdes Merah Putih Tidak Menyediakan Layanan Pinjaman Online
Hoaks: Menteri Agama Bagikan Bantuan Dana Hibah Ratusan Juta ke Masyarakat
Mafindo: Hoaks & Deepfake Bisa Perkeruh Demo, Jangan Mudah Terprovokasi
CEKFAKTA: Benarkah Anak Bos Pacific Palace Batam “Bayar” DJ Panda Rp10 Miliar untuk Tamu Yakuza untuk Acara 17 Agustus?

Berita Terkait

Kamis, 11 Desember 2025 - 07:10 WIB

[Hoaks] Klaim Indonesia Menembakkan Rudal ke Malaysia Ternyata Rekaman Gim

Minggu, 7 Desember 2025 - 15:45 WIB

[CEK FAKTA] Klaim Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan 50 Persen Tidak Benar

Rabu, 5 November 2025 - 16:59 WIB

Cek Fakta: Hoaks! Negara Tidak Akan Melunasi Hutang Bank di Bawah Rp5 Juta

Minggu, 2 November 2025 - 06:28 WIB

Hoaks! Tidak Ada Pendaftaran Program Penghapusan Tunggakan BPJS Kesehatan

Kamis, 16 Oktober 2025 - 08:15 WIB

HOAKS: Kopdes Merah Putih Tidak Menyediakan Layanan Pinjaman Online

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB