- Buka aplikasi WhatsApp di HP yang ingin dicek
- Sentuh ikon titik tiga yang ada di kanan atas
- Lanjut ke ‘Settings’
- Pilih ‘Chats’
- Scroll ke bawah dan sentuh ‘Chat history’
- Klik ‘Export chat’.
Setelah melakukan langkah di atas, nantinya kamu akan diperlihatkan daftar kontak WhatsApp yang paling sering dihubungi. Di bawahnya, diikuti dengan nomor WhatsApp yang baru-baru ini dihubungi.
Biasanya, akan ada tiga teratas nomor WhatsApp yang paling sering dihubungi. Sedangkan untuk ‘Recent chats’ akan menampilkan urutan kontak dari yang paling baru dihubungi sampai ke yang sudah lama sekali dikontak.
Nah, seperti itu cara mengecek nomor WhatsApp yang paling sering dihubungi oleh pemilik akun WA.
BACA JUGA :
WhatsApp Luncurkan Fitur Kirim Pesan ke Nomor Sendiri
Meski begitu, akan lebih baik menjalin komunikasi yang lebih baik sehingga kecurigaan terhadap pasangan bisa teratasi dan terjawab. (DI/DETIKCOM)
Halaman : 1 2

















