200 Anak di Tanjungpinang Ikuti Sunat Massal Gratis

- Admin

Senin, 3 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebanyak 200 peserta, mengikuti sunatan massal gratis di Puskesmas Batu 10, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Minggu (2/7/2023). Foto: Diskominfo Tanjungpinang

Sebanyak 200 peserta, mengikuti sunatan massal gratis di Puskesmas Batu 10, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Minggu (2/7/2023). Foto: Diskominfo Tanjungpinang

INIKEPRI.COM – Sebanyak 200 peserta, mengikuti sunatan massal gratis di Puskesmas Batu 10, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Minggu (2/7/2023).

Sunatan massal yang dihelat Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang tersebut, dibuka Wali Kota Tanjungpinang Rahma.

Wali Kota Rahma menyampaikan, sunatan massal ini adalah bentuk perhatian dan kepedulian Pemko Tanjungpinang kepada masyarakat yang kurang mampu.

Baca Juga :  Disdik Tanjungpinang Salurkan Peralatan Pendidikan

“Kegiatan ini tujuannya untuk memberikan kemudahan dan pelayanan sunatan massal gratis bagi anak-anak dari keluarga yang kurang mampu,” ucapnya.

Saat berada di lokasi, Rahma turut memberikan semangat dan pemahaman serta memberikan bingkisan secara simbolis kepada anak-anak peserta sunatan massal.

Rahma menyampaikan, khitan memiliki fungsi dan manfaat yang sangat penting yaitu bertujuan untuk kesehatan jasmani dan rohani. Menurutnya, Dengan khitan, seorang anak sejak dini diajarkan mengenai pentingnya kesehatan dan kebersihan badan.

Baca Juga :  Kawasan Street Food Kuliner Bintan Center Ditempati 36 Pedagang UMKM

“Selain itu bagi laki-laki khitan juga sebagai salah satu syarat syahnya ibadah dan mencegah terjadinya penyakit seperti infeksi saluran kemih dan lainnya,” ucapnya.

Selain itu dikatakannya, saat ini khitan tidak lagi dipandang sebagai kewajiban menurut suatu agama saja. Melainkan sudah bersifat global dan merupakan kebutuhan kesehatan bagi setiap orang selama dilakukan oleh ahli khitan atau dokter dengan peralatan yang higienis.

Baca Juga :  18 Badan Publik Terima Anugerah Keterbukaan Informasi Publik dari Komisi Informasi Kepri

“Kepada anak-anakku, semoga setelah dikhitan hari ini akan semakin sholeh, patuh pada orang tua dan taat dalam menjalankan perintah-perintah agama. Juga belajarlah yang rajin untuk meraih cita-cita sehingga kelak menjadi orang yang bermanfaat baik bagi keluarga maupun bagi bangsa dan negara,” tutupnya. (DI)

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB