INIKEPRI.COM – Melanjutkan silaturahmi dengan masyarakat, wakil wali kota Batam Amsakar Achmad bersembang ke kecamatan Sagulung. Mengangkat tema “Ngopi Bareng Tokoh dan Masyarakat bersama Bang Am”, acara yang diinisiasi oleh masyarakat kecamatan Sagulung ini, bertempat di Pujasera RW 16 Sei Langkai, pada Minggu (30/7/2023) sore.
Sebelum Amsakar datang, masyarakat kecamatan Sagulung terlihat sangat antusias menunggu.
BACA JUGA :
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Peringatan Tahun Baru Islam di Masjid Al Qodar, Amsakar Ajak Bijak Bermedia Sosial
Tokoh Masyarakat Batam Kota ‘Ngopi Bareng’ dengan Amsakar
Amsakar yang datang bersama ketua umum DPP GARPU Pietra M Paloh, disambut dengan hangat oleh warga.
Amsakar dalam sambutannya mengatakan, ini kali ketiga menghadiri kegiatan ngopi bareng bersama tokoh dan masyarakat. Ia mengaku takjub dengan sambutan hangat masyarakat.
“Hari ini terasa berbeda. Terlihat sangat ramai, penuh dengan kehadiran yang wajah-wajah cerah, wajah yang ikhlas, dengan semangat yang berapi-api dan menggebu-gebu,” kata Amsakar Achmad, disambut dengan tepuk tangan yang gemuruh.
Amsakar menyebut, kota Batam hari ini masih belum “kiamat”, masih dalam keadaan biasa-biasa saja, dan tak ada masalah. Hal itu disampaikan Amsakar dalam menyikapi tensi politik jelang Pilwako Batam 2024 mendatang.
Ia melanjutkan, kalau hati sudah terikat dan simpati sudah mulai tumbuh, maka badai dan topan apapun tak akan menjadi persoalan yang berat.
“Jadi, jangan risau dengan keadaan sekarang dan tahun 2024. Tetapi, apa yang sudah dilakukan saat ini, kita harus menjaganya dan meneruskannya ke depan. Karena banyak masyarakat kota Batam yang masih menaruh harapannya untuk kemajuan Kota Batam,” ungkap Wakil Wali Kota Batam yang sudah dua periode itu.
Terakhir, Amsakar menyampaikan, kalau memang kita berada pada mazhab yang sama dengan Amsakar Achmad, di garis yang sama. Maka, kita tidak usah menjaga tepi kain orang. Tak ada cerita mencari dan menjadi penyakit orang.
BACA JUGA :
“Tidak ada rumusnya dari Amsakar Achmad yang seperti itu. Saya berpesan untuk membangun politik yang bersifat edukasi positif, yang bersifat membangun dan janganlah membangun pandangan – pandangan yang kontra produktif,” ucapnya dengan tegas.
Amsakar berpesan untuk terus mengkomunikasikan cara berpikir yang positif sampai ke tingkat masyarakat arus bawah.
“Berhentilah kita untuk buat daftar dosa orang, berhenti menyebarkan caci maki dan fitnah. Berhenti mengampanyekan penyakit-penyakit orang, dan jangan buat duri dalam daging. Oleh sebab itu, ceritakanlah apa adanya tentang Amsakar Achmad ini,” pesan dia.
Di lokasi dan pada kesempatan yang sama, Pietra M. Paloh dalam sambutannya mengaku bangga melihat antusias masyarakat yang menyambut hadirnya sosok Amsakar Achmad.
“Saya melihat para relawan ini sangat hebat dan begitu antusias untuk memberikan dukungan penuh terhadap abang kita Amsakar Achmad,” kata Pietra.
Menurut Pietra Paloh, figur Amsakar ini seperti kisah Nabi Daud yang hanya membutuhkan batu kecil saja untuk menjatuhkan lawannya.
“Kita memilih memilih Amsakar, karena kita cinta dengan beliau. Atas dasar itulah kita jadi semangat untuk terus memperjuangkan beliau hingga duduk di kursi Wali Kota Batam 2024,” kata dia.
“Jangan ada kebencian terhadap kubu yang sebelah, biarkan mereka bermanufer sesuai keinginan mereka,” sambung dia lagi.
BACA JUGA :
Pietra Paloh Dengarkan Curhat dari Pekerja Gudang Arang di Sembulang
Pietra juga menegaskan komitmennya untuk terus mendukung Amsakar Achmad pada Pilwako Batam 2024 mendatang.
“Kami (GARPU, red) akan terus berjuang dan mendukung Amsakar Achmad hingga duduk menjadi Wali Kota Batam 2024. Selain itu, kami juga mendukung ekonomi kerakyatan di seluruh Indonesia,” tutup dia. (MIZ)