INIKEPRI.COM – Calon Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyampaikan ucapan terima kasih ke sebelas partai politik yang telah secara resmi mengusungnya bersama Li Claudia Chandra (ASLI) untuk Pilwako Batam 2024
Adapun ke sebelas partai tersebut adalah: Golkar, Gerindra, PKB, PPP, NasDem, PSI, PAN, Demokrat, Hanura, PKN dan PKS.
“Saya atas nama Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya ke partai politik yang telah memberikan kepercayaannya kepada kami untuk dapat maju pada Pilwako Batam,” kata Amsakar sambil menyebut satu persatu nama partai politik pengusungnya, di Silaturahmi dan Konsolidasi Koalisi Partai Batam Maju, yang diselenggarakan di Hotel Golden View, Bengkong, Rabu (31/7/2024) malam.
Ia menyebut, silaturahmi ini dilakukan agar konsolidasi antar partai pengusung dapat segera terbangun menjelang pagelaran ini dimulai. Bagi Amsakar seluruh partai politik sama pentingnya, dan ia menerapkan kesetaraan dalam posisi politik antara dirinya selaku calon kepala daerah dengan partai politik yang mengusungnya.
“Di mata saya, semua partai ini penting dan sama kedudukannya. Jadi tidak ada perlakuan yang berbeda. Hal itu dapat dilihat sebelumnya, saya mendaftar ke semua partai politik yang membuka pendaftaran kepala daerah. Oleh karena itu, kita harus membangun dialog yang konstruktif dan setara, tidak ada atas bawah. Mentang-mentang calon, mau besar kepala pula berbicara di depan rekan-rekan partai,” kata dia.
Ia pun pada kesempatan ini, mengajak partai politik pengusungnya untuk menetralisir isu-isu yang tidak penting yang ada di masyarakat.
“Bantu tenangkan di bawah dan menetralisir isu yang tidak penting. Jangan berlebihan dan jangan menggunakan narasi-narasi yang membuat orang sakit hati,” pesan dia.
Amsakar juga menyatakan komitmennya ke sebelas partai politik yang mengusungnya, bahwa dirinya siap diajak berdiskusi untuk membahas Kota Batam ke depannya. Menurutnya, yang dibutuhkan Batam adalah semangat kebersamaan.
“Atas hal itu kolaborasi sangat dibutuhkan. Sama-sama kita rancang ini ke depan. Amsakar-Li Claudia adalah pasangan yang komplementer dan saling melengkapi. Untuk itu mari kita berdiskusi bersama ” sebut dia.
Penghujung, Amsakar Achmad berharap, silaturahmi ini dapat menumbuhkan semangat kebersamaan dan komitmen dari partai pengusung dalam menghadapi kontestasi Pilwako Batam 2024.
“Mudah-mudahan dari silaturahmi ini tumbuhlah rasa ber-kita dan komitmen bersama. Yang penting di pertemuan perdana ini terbangun dulu koneksi hati. Selanjutnya, saya dan Bu Li Claudia, siap diajak ke konstituen dan zona operasi masing-masing partai politik pengusung. Dan setelah ini, kita akan mulai susun untuk memasuki tahapan-tahapan berikutnya. Kita akan memulai dengan deklarasi, dilanjutkan pembentukan struktur. Semua tahapan itu, tentunya tidak akan melepaskan peran dari partai pengusung dan pendukung,” tutup Amsakar.
Penulis : IZ

















