Pembentukan Gugus Tugas Pemantauan Pemberitaan Pilkada 2024: Polri Siap Jaga Keamanan dan Ketertiban

- Admin

Rabu, 23 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penandatanganan Surat Keputusan Bersama (SKB) KPU, Bawaslu, KPI, dan Dewan Pers mengenai pembentukan Gugus Tugas Pemantauan Pemberitaan Pilkada 2024. Foto: dok. Humas Polri.

Penandatanganan Surat Keputusan Bersama (SKB) KPU, Bawaslu, KPI, dan Dewan Pers mengenai pembentukan Gugus Tugas Pemantauan Pemberitaan Pilkada 2024. Foto: dok. Humas Polri.

INIKEPRI.COM – Kadivhumas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho menghadiri penandatanganan Surat Keputusan Bersama (SKB) yang melibatkan KPU, Bawaslu, KPI, dan Dewan Pers. SKB ini bertujuan membentuk Gugus Tugas Pemantauan Pemberitaan Pilkada Serentak 2024.

Dalam keterangannya, Kadivhumas Polri menyampaikan bahwa Pilkada Serentak 2024 merupakan momen penting bagi bangsa Indonesia dalam memilih pemimpin daerah. Oleh karena itu, semua pihak diharapkan berkomitmen untuk menyukseskan perhelatan tersebut.

“Kami, Polri, bersama TNI, Dewan Pers, KPU, Bawaslu, dan KPI, serta seluruh elemen masyarakat, akan bersinergi dalam bentuk pengawasan pemberitaan untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Kami akan mengawal Pilkada agar berjalan sejuk, aman, damai, dan bermartabat,” ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (22/10/2024).

Baca Juga :  Inilah Daftar 9 Nama Kandidat Capres PAN

Menurut Sandi, menjaga situasi yang sejuk, baik di dunia maya maupun dunia nyata, sangat penting untuk mempertahankan persatuan dan kesatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu, juga menekankan pentingnya peran Polri dalam menjaga keamanan para jurnalis selama pelaksanaan Pilkada 2024. Ia menyebutkan bahwa ancaman dan intimidasi kerap menghantui kerja-kerja jurnalis, sehingga peran kepolisian sangat dibutuhkan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan seluruh jajaran atas upaya pengamanan selama ini, termasuk perlindungan terhadap jurnalis,” jelas Ninik.

Ketua Bawaslu, Rachmat Bagja, juga menegaskan bahwa Polri memiliki peran krusial dalam menyukseskan Pilkada 2024, seperti yang sudah terbukti selama Pemilu Serentak 2024. Polri secara aktif mengambil peran dalam pengawasan di berbagai daerah, sehingga proses demokrasi berjalan lancar.

Baca Juga :  Polri Ungkap Barang Bukti Narkoba Senilai Rp2,88 Triliun

“Polri telah membantu dalam pengawasan Pemilu dan Pilkada, dan kami berharap kolaborasi ini terus berjalan dengan baik,” ujar Ketua Bawaslu.

Ketua KPU, M. Afifuddin, menjelaskan bahwa pembentukan gugus tugas ini bertujuan menciptakan ruang kampanye yang sehat selama Pilkada 2024. Ia mengapresiasi peran media dalam menciptakan ruang positif, baik di media sosial maupun dalam kehidupan nyata.

“Terima kasih kepada semua pihak atas inisiatif luar biasa ini yang tentunya akan memperkuat proses demokrasi kita,” ungkapnya.

Baca Juga :  Mako Polsub Sektor Pulau Terong 'Aktif' Kembali, Warga : Terima Kasih Jendral Melayu!

Ketua KPI, Ubaidillah, menambahkan bahwa selain penandatanganan SKB ini, sudah ada surat edaran yang dikeluarkan pada tahun 2024 mengenai pemberitaan, penyiaran, dan kampanye Pilkada Serentak. Surat tersebut diharapkan menjadi pedoman bagi media dalam menyampaikan informasi yang sesuai dengan kenyataan di lapangan.

“Pemantauan kami menunjukkan bahwa proses pemberitaan Pilkada sejauh ini berjalan baik. Namun, perlu diperhatikan bahwa tidak semua daerah memiliki akses ke lembaga penyiaran, terutama televisi. Kami mendorong KPU untuk bekerja sama dengan Lembaga Penyiaran Berlangganan (LPB) guna memastikan informasi sampai ke seluruh pelosok,” jelas Ketua KPI.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

DPW NasDem Kepri Kumpulkan DPD se-Kepri: Soliditas Kader Jadi Fokus Utama
Dukungan untuk Rocky Marciano Bawole Pimpin Kembali DPW PKB Kepri Terus Mengalir
Kuda Hitam dari Dalam Rumah: Muhammad Nur dan Arah Baru NasDem Batam
KPU Siapkan Usulan Desain Baru Pemilu Terpisah
Raja Hery Mokhrizal Kembali Nahkodai Hanura Batam, Janji Bangun Kekuatan dari Akar Rumput
Survei Poltracking: Kepercayaan Publik terhadap Pemerintahan Prabowo–Gibran Capai 81 Persen
Pemerintah Persilakan DPR Bahas Draf RUU Perampasan Aset
Ini Alasan Revisi UU Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaran Ibadah Haji dan Umrah

Berita Terkait

Sabtu, 6 Desember 2025 - 15:39 WIB

DPW NasDem Kepri Kumpulkan DPD se-Kepri: Soliditas Kader Jadi Fokus Utama

Kamis, 20 November 2025 - 12:39 WIB

Dukungan untuk Rocky Marciano Bawole Pimpin Kembali DPW PKB Kepri Terus Mengalir

Kamis, 13 November 2025 - 10:49 WIB

Kuda Hitam dari Dalam Rumah: Muhammad Nur dan Arah Baru NasDem Batam

Senin, 10 November 2025 - 07:04 WIB

KPU Siapkan Usulan Desain Baru Pemilu Terpisah

Jumat, 31 Oktober 2025 - 08:28 WIB

Raja Hery Mokhrizal Kembali Nahkodai Hanura Batam, Janji Bangun Kekuatan dari Akar Rumput

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB