Bersama Keluarga, Amsakar Gunakan Hak Pilihnya di TPS 18

- Admin

Rabu, 27 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyalurkan hak pilihnya di TPS 18 Perumahan KDA, Batam Center, Kecamatan Batam Kota, pada Rabu (27/11/2024) pagi. Foto: INIKEPRI.COM

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyalurkan hak pilihnya di TPS 18 Perumahan KDA, Batam Center, Kecamatan Batam Kota, pada Rabu (27/11/2024) pagi. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyalurkan hak pilihnya di TPS 18 Perumahan KDA, Batam Center, Kecamatan Batam Kota, pada Rabu (27/11/2024) pagi.

Mengenakan kemeja biru yang mencerminkan identitasnya, Amsakar bersama keluarga tiba sekitar pukul 08.55 WIB, untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Batam 2024.

Setelah mencoblos, Amsakar menyampaikan harapannya agar proses demokrasi ini berjalan lancar, damai, dan menghasilkan keputusan terbaik bagi warga Batam.

Baca Juga :  Berharap Peran Koperasi Menyokong Ketahanan Ekonomi Warga Batam, Amsakar Gesa Pembentukan Koperasi Merah Putih di Batam

“Saya berharap seluruh masyarakat Batam berpartisipasi aktif dengan datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Satu suara Anda sangat penting untuk masa depan Batam,” ujarnya.

Amsakar juga mengungkapkan rencananya setelah mencoblos, yakni bergabung dengan tim sukses untuk memantau perkembangan hasil perhitungan suara di berbagai TPS. Selain itu, ia akan meninjau beberapa TPS dan singgah di rumah pemenangan serta sekretariat real count guna melihat hasil quick count sementara.

Baca Juga :  Tekad Kuat Tim SAMAD Menangkan Amsakar Achmad di 'Pulau Penawar Rindu'

“Kami optimis dan tetap berdoa agar semua berjalan dengan baik dan lancar. Harapan kami, tidak ada kendala berarti selama proses berlangsung,” tambahnya.

Ia juga mengajak seluruh warga Batam untuk menjaga kekompakan dan kebersamaan, terlepas dari perbedaan pilihan.

Baca Juga :  Sidang Lanjutan Perobohan Hotel Purajaya, Saksi Ahli: Perobohan Tidak Sah Secara Hukum

Sebagai pemimpin yang berkomitmen pada persatuan, Amsakar menegaskan bahwa setelah kontestasi ini selesai, langkah pertama yang akan ia ambil adalah melakukan rekonsiliasi.

“Kita akan membangun kembali kebersamaan untuk satu tujuan bersama: menjadikan Batam lebih maju dan sejahtera,” tutupnya.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB