Landmark Baru Sambut Wisatawan, Amsakar-Li Claudia Siapkan Desain Ikonik di Lokasi Strategis

- Admin

Rabu, 16 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Landmark Welcome to Batam. Foto: Istimewa

Landmark Welcome to Batam. Foto: Istimewa

๐˜›๐˜ถ๐˜ญ๐˜ช๐˜ด๐˜ข๐˜ฏ “๐˜ž๐˜ฆ๐˜ญ๐˜ค๐˜ฐ๐˜ฎ๐˜ฆ ๐˜ต๐˜ฐ ๐˜‰๐˜ข๐˜ต๐˜ข๐˜ฎ” ๐˜ข๐˜ฌ๐˜ข๐˜ฏ ๐˜ฅ๐˜ช๐˜ฑ๐˜ช๐˜ฏ๐˜ฅ๐˜ข๐˜ฉ๐˜ฌ๐˜ข๐˜ฏ, ๐˜ต๐˜ข๐˜ฎ๐˜ฑ๐˜ช๐˜ญ ๐˜ฅ๐˜ฆ๐˜ฏ๐˜จ๐˜ข๐˜ฏ ๐˜ฌ๐˜ฐ๐˜ฏ๐˜ด๐˜ฆ๐˜ฑ ๐˜ง๐˜ถ๐˜ต๐˜ถ๐˜ณ๐˜ช๐˜ด๐˜ต๐˜ช๐˜ฌ

INIKEPRI.COM – Pemerintah Kota Batam bersama Badan Pengusahaan (BP) Batam tengah mempersiapkan langkah besar dalam penataan wajah kota. Salah satu agenda yang tengah dirancang adalah relokasi landmark ikonik Welcome to Batam (WTB) ke kawasan yang lebih representatif.

Wali Kota Batam sekaligus Kepala BP Batam, Amsakar Achmad, mengungkapkan rencana tersebut dalam pertemuan dengan pelaku usaha pada Rabu (16/4/2025). Menurutnya, lokasi WTB saat ini di Bukit Clara, Batam Centre, sudah tak lagi menunjang daya tarik visual karena tertutup bangunan bertingkat yang menjulang di sekitarnya.

Baca Juga :  Erlita Amsakar : Jadi Guru itu Tidak Mudah, Tapi Sangat Mulia

โ€œLandmark ini dulu sangat dominan, tapi kini sudah tidak terlihat utuh karena banyak bangunan tinggi menutupi. Ini jadi kurang efektif sebagai identitas kota,โ€ jelas Amsakar.

Pemerintah mempertimbangkan pemindahan ke area sekitar Bandara Internasional Hang Nadim atau kawasan bundaran Telagapunggur. Kedua lokasi ini dinilai lebih strategis karena menjadi titik masuk utama wisatawan dan investor.

โ€œPosisi bandara dan Punggur sangat ideal karena merupakan pintu masuk ke Batam. Ini akan memberikan kesan pertama yang kuat kepada siapa pun yang datang,โ€ tambahnya.

Baca Juga :  Amsakar-Li Claudia Ajak Pelaku Usaha Bersinergi dan Berkolaborasi Bangun Batam

Berbeda dari versi sebelumnya, landmark baru dirancang dengan konsep modern yang mengedepankan elemen interaktif. Amsakar menyebut bahwa desainnya akan dibuat dalam empat hingga lima dimensi untuk menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dan estetika masa kini.

โ€œKami ingin tampilan baru ini bukan hanya menarik, tapi juga ikonik dan mencerminkan semangat kemajuan Batam. Bentuknya nanti akan jauh lebih dinamis dan futuristik,โ€ ujarnya.

Meski telah dirancang secara konseptual, realisasi proyek ini belum bisa dimulai dalam waktu dekat. Pasalnya, proyek relokasi landmark belum tercantum dalam anggaran BP Batam tahun berjalan.

โ€œSaat ini belum masuk dalam daftar pembiayaan, jadi belum bisa langsung kita jalankan,โ€ ungkap Amsakar.

Baca Juga :  Amsakar-Li Claudia Silaturahmi Bersama Pengemudi Online, Tegaskan Komitmen Perlindungan Sosial

Meski tertunda, Pemko dan BP Batam tetap optimistis bahwa landmark baru ini akan menjadi simbol kemajuan dan semangat baru Batam. Komunikasi intensif terus dilakukan dengan pemerintah pusat agar proyek ini mendapat dukungan penuh.

Baca Juga :  Amsakar Pastikan Relokasi Warga Rempang Berjalan dengan Solusi Terbaik

โ€œKami ingin landmark ini bukan sekadar simbol sambutan, tapi juga cerminan dari visi besar Batam sebagai kota modern, terbuka, dan kompetitif,โ€ tutup Amsakar.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen โ€“ Bener Meriah โ€“ Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB