Farhan Muharom Pimpin PD PRIMA DMI Natuna Masa Khidmat 2025-2028

- Admin

Sabtu, 17 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Musda Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) Kabupaten Natuna Masa Khidmat 2025-2028. Foto: INIKEPRI.COM

Musda Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) Kabupaten Natuna Masa Khidmat 2025-2028. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Farhan Muharom, S.Pd. terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Daerah Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) Kabupaten Natuna Masa Khidmat 2025-2028

Farhan terpilih dalam Musyawarah Daerah-1 Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) yang dilaksanakan pada tanggal 16 Mei 2025 di Masjid Agung Natuna.

Musda dibuka langsung oleh Ketua Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia (PD DMI Natuna Ustad H. Sarman dan didampingi oleh Dewan Mutasyar PD DMI Kabupaten Natuna Ustad H. Kartubi, S.E., M.E.I.

Baca Juga :  Langkah Strategis Bupati Natuna Cen Sui Lan: Dana Desa Cair Lebih Awal Sambut Iduladha

Musda-1 ini dilaksanakan secara sederhana yang dihadiri dari peserta Utusan dan terpilih menjadi Ketua Umum Farhan Muharom untuk Masa Khidmat 2025-2028.

Musda-1 PRIMA DMI juga menetapkan Ketua Formatur Farhan Muharom, sedangkan Azriel Akhir dan David Mareza Saputra masing-masing ditetapkan sebagai anggota formatur.

Dalam sambutan perdananya, Farhan Muharom menyampaikan, dirinya tertarik untuk memimpin PRIMA DMI lantaran merasa bertanggungjawab terhadap pembentukan kepemimpinan umat untuk yang akan datang khususnya untuk generasi muda.

Baca Juga :  Cen Sui Lan di Gedung KPK: Dari Natuna, Harapan Tata Kelola Baik Disuarakan

“Kami ingin menyiapkan kaderisasi yang sempurna melalui Remaja Masjid Se-Kabupaten Natuna untuk menjadikan laboratorium mencetak kader-kader pemimpin umat dan bangsa untuk masa akan datang yang moderat namun tetap religius,” ujar Farhan,  Jum’at (16/5/2025).

Selain itu, Farhan juga mengajak seluruh kader PRIMA DMI dan para pemuda untuk mendukung dan menggalakkan Program “Gerakan Masjid untuk Para Milenial” untuk mewujudkan visi dan misi PRIMA DMI: “Mengembalikan Masjid Sebagai Pusat Pradaban”.

Baca Juga :  NAM Air Hentikan Penerbangan ke Natuna, Cen Sui Lan Surati Kemenhub

Menurutnya, masjid harus diisi dengan berbagai macam kegiatan baik positif untuk menimba ilmu dan pengetahuan agama. Juga, mampu menggerakkan Ekonomi UMKM dan keterampilan anak muda sebagai generasi penerus tentunya.

“Insya Allah dengan pengalaman yang dimiliki sebelumnya dan dengan menumbuhkan semangat kebersamaan, saya berjanji akan mengaktifkan seluruh remaja masjid disetiap kecamatan yang ada di kabupaten Kabupaten Natuna,” tutupnya.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB