Wali Kota Amsakar Apresiasi Pandangan Fraksi, Tegaskan Komitmen Majukan Batam Lewat RPJMD 2025-2029

- Admin

Senin, 19 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Batam Tahun 2025–2029, Senin (19/5/2025). Foto: INIKEPRI.COM

Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Batam Tahun 2025–2029, Senin (19/5/2025). Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM — Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Batam Tahun 2025–2029, Senin (19/5/2025).

Paripurna yang berlangsung di Ruang Sidang Utama DPRD itu menjadi momentum penting dalam merumuskan arah pembangunan Kota Batam lima tahun ke depan. RPJMD akan menjadi dokumen strategis yang memuat visi, misi, arah kebijakan, serta prioritas pembangunan daerah.

Amsakar menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas seluruh pandangan dan masukan yang disampaikan delapan fraksi DPRD. Ia menilai, hal tersebut merupakan wujud nyata semangat kolaborasi dan mekanisme check and balance antara eksekutif dan legislatif.

Baca Juga :  MTQ ke-30 Batam Ditutup Malam Ini, Bisa Disaksikan lewat Siaran Langsung

“Kami menyambut baik semua masukan yang disampaikan. Ini bagian dari proses demokrasi yang sehat dan menjadi bahan penting dalam penyempurnaan dokumen RPJMD sebelum ditetapkan,”  ujar Amsakar.

Ia menegaskan bahwa penyusunan RPJMD 2025–2029 didasarkan pada visi pembangunan yang terarah dan responsif terhadap tantangan global maupun lokal. Dokumen ini bukan sekadar rencana administratif, tetapi menjadi pedoman utama dalam mewujudkan Batam sebagai kota modern, inklusif, dan berkelanjutan.

“RPJMD ini akan menjadi kompas pembangunan lima tahun ke depan. Kita ingin Batam terus bergerak maju, sejahtera, dan memiliki daya saing tinggi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Amsakar menjelaskan bahwa penyusunan RPJMD dilakukan secara sinkron dengan rencana pembangunan nasional, provinsi, dan Renstra BP Batam, dengan mempertimbangkan status khusus Batam, didukung oleh kajian akademis serta partisipasi publik.

Baca Juga :  Atasi Gangguan Suplai Air Bersih Warga RW 01 Sengkuang, BP Batam Bangun Interkoneksi Pipa

“Pemerintah Kota Batam siap menyempurnakan dokumen ini berdasarkan catatan dan masukan yang telah disampaikan. Tujuannya agar dokumen ini benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat dan mendorong percepatan pembangunan,” tutupnya.

Dalam rapat yang dipimpin Wakil Ketua II DPRD, Budi Mardiyanto, seluruh fraksi menyampaikan pandangan terhadap Ranperda RPJMD. Fraksi NasDem menyoroti pentingnya substansi dan penguatan data dalam perencanaan. Fraksi Gerindra mendorong pembahasan lebih teknis dan mendalam.

Fraksi PDIP menekankan perlunya perhatian pada stabilitas ekonomi dan penguatan SDM melalui sektor pendidikan. Sementara Fraksi Golkar, PKS, dan PKB mendorong penyusunan RPJMD secara komprehensif, partisipatif, dan tidak mengulang isi dokumen sebelumnya.

Baca Juga :  Allhastag Trading Singapore Gelar Kegiatan Amal di Tiga Lokasi di Batam

Adapun Fraksi PAN-Demokrat-PPP menyoroti isu strategis seperti penanggulangan banjir, layanan kesehatan, pendidikan, UMKM, dan mendorong program Batam terang dan pemerataan infrastruktur. Sedangkan Fraksi Hanura-PSI-PKN menekankan agar RPJMD tidak hanya menjawab kondisi saat ini, tetapi juga mempersiapkan Batam menghadapi tantangan masa depan.

Meskipun disertai sejumlah catatan dan masukan konstruktif, seluruh fraksi menyatakan setuju agar pembahasan RPJMD dilanjutkan ke tahap berikutnya sesuai mekanisme yang berlaku. Hal ini mencerminkan dukungan legislatif terhadap arah pembangunan jangka menengah yang dirumuskan Pemerintah Kota Batam di bawah kepemimpinan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra.

Rapat paripurna selanjutnya dijadwalkan pada Kamis (22/5/2025) dengan agenda penyampaian tanggapan resmi Wali Kota terhadap pandangan umum fraksi.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru