Kolaborasi Hebat! Polres Natuna dan Pemda Suplai Air Bersih untuk Warga

- Admin

Selasa, 8 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Kabupaten Natuna bersama Polres Natuna melaksanakan kegiatan distribusi air bersih gratis bagi masyarakat Desa Tapau, Kecamatan Bunguran Tengah, Selasa, 8 Juli 2025. Foto: INIKEPRI.COM/NatunaKab

Pemerintah Kabupaten Natuna bersama Polres Natuna melaksanakan kegiatan distribusi air bersih gratis bagi masyarakat Desa Tapau, Kecamatan Bunguran Tengah, Selasa, 8 Juli 2025. Foto: INIKEPRI.COM/NatunaKab

INIKEPRI.COM – Pemerintah Kabupaten Natuna bersama Polres Natuna melaksanakan kegiatan distribusi air bersih gratis bagi masyarakat Desa Tapau, Kecamatan Bunguran Tengah, Selasa, 8 Juli 2025.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara institusi negara dan pemerintah daerah dalam menjawab kebutuhan dasar masyarakat, khususnya akses terhadap air bersih di musim kemarau.

Bupati Natuna, Cen Sui Lan, yang turut hadir dan memberikan sambutan dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi atas inisiatif dan respons cepat dari Polres Natuna.

Baca Juga :  Semangat Pramuka, Semangat Kemanusiaan: Pemkab Natuna Gelar Donor Darah Bersama PMI

Ia menyebut kegiatan ini sebagai bagian dari sinergi yang harus terus diperkuat antara aparat negara, pemerintah daerah, dan masyarakat.

“Saya mengapresiasi inisiatif Polres Natuna yang dengan sigap dan tanggap menghadirkan solusi berupa distribusi 8.000 liter air bersih kepada masyarakat Desa Tapau. Ini adalah bentuk solidaritas sosial yang nyata,” ujar Cen Sui Lan dalam sambutannya.

Kegiatan ini, lanjutnya, tidak hanya sekadar distribusi air, melainkan juga penguatan kemitraan lintas sektor dalam mendukung pembangunan daerah.

Baca Juga :  Cen Sui Lan: Pastikan Rumah Hunian Tetap untuk Korban Longsor di Serasan Lengkap dengan Furnitur

“Pemerintah Kabupaten Natuna akan terus berupaya menjawab kebutuhan masyarakat melalui program-program tepat sasaran serta koordinasi berkelanjutan dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk TNI-Polri,” sebut dia.

Turut mendampingi dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Natuna Jarmin Sidik, yang juga memberikan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan distribusi air bersih sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat terdampak krisis air bersih akibat musim kemarau dan kondisi cuaca ekstrem.

Adapun sarana yang digunakan dalam distribusi ini mencakup:

  • 1 unit truk tangki air bersih kapasitas 8.000 liter milik Polres Natuna,
  • 1 unit mobil tangki kapasitas 4.000 liter milik PDAM Perumda Tirta Nusa,
  • 1 unit mobil tangki kapasitas 4.000 liter milik Dinas Lingkungan Hidup,
  • 2 unit tandon air milik masyarakat Desa Tapau dengan kapasitas masing-masing 4.000 liter.
Baca Juga :  Berkat Aspirasi Cen Sui Lan, SMP Swasta Cahaya Meral di Karimun Terima Bus Sekolah

Kegiatan distribusi air bersih ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat dan menjadi bagian dari upaya bersama membangun Natuna yang lebih tangguh dan sejahtera.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB