Pemkab Natuna Bahas Implementasi Sekolah Rakyat Usai Rakornas Bersama Kemensos RI

- Admin

Rabu, 9 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rapat internal untuk menindaklanjuti arahan Menteri Sosial Republik Indonesia mengenai program Sekolah Rakyat. Foto: INIKEPRI.COM/NatunaKab

rapat internal untuk menindaklanjuti arahan Menteri Sosial Republik Indonesia mengenai program Sekolah Rakyat. Foto: INIKEPRI.COM/NatunaKab

INIKEPRI.COM – Pemerintah Kabupaten Natuna melalui Sekretaris Daerah H. Boy Wijanarko menggelar rapat internal untuk menindaklanjuti arahan Menteri Sosial Republik Indonesia mengenai program Sekolah Rakyat.

Rapat berlangsung di Ruang Kerja Sekda Natuna dan dihadiri oleh sejumlah pimpinan OPD terkait. Selasa, (8/7/2025).

Program Sekolah Rakyat merupakan salah satu terobosan dari Kementerian Sosial RI untuk menyediakan akses pendidikan informal berbasis masyarakat, khususnya bagi anak-anak dari keluarga miskin, rentan sosial, dan yang berada di daerah terpencil.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Tinjau Sekolah Rakyat, Apresiasi Semangat Belajar Anak Natuna

Dalam arahannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna H. Boy Wijanarko menekankan bahwa Pemkab Natuna menyambut baik program tersebut dan siap berkolaborasi lintas sektor untuk mempersiapkan implementasinya di daerah.

“Program Sekolah Rakyat sejalan dengan komitmen daerah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Kita akan identifikasi wilayah prioritas, kelompok sasaran, dan dukungan kebijakan yang diperlukan,” ujarnya.

Baca Juga :  SAT SET! Belum 100 Hari, Cen Sui Lan-Jarmin Sidik Selesaikan Satu Persatu Persoalan Daerah

H. Boy Wijanarko Varianto menyampaikan pentingnya menyambut inisiatif tersebut dengan langkah konkret di daerah.

“Kita harus memastikan program Sekolah Rakyat bisa diterjemahkan sesuai dengan kondisi lokal. Koordinasi lintas sektor sangat diperlukan, mulai dari sosial, pendidikan, hingga pemberdayaan masyarakat,” ucapnya

Rapat ini diikuti oleh Kepala Dinas Sosial,Dinas Pendidikan, BKPSDM, DP3AP2KB, serta unsur dinas terkait lainnya. Dalam pertemuan tersebut, dibahas sejumlah poin awal seperti pembahasan draf SK Tim Penyelenggara Sekolah Rakyat, potensi lokasi, kelompok sasaran, jumlah kebutuhan guru, serta jumlah siswa.

Baca Juga :  Instruksi Bupati Terbit, Natuna Serius Siapkan Geopark Menuju Kelas Dunia

Pemerintah daerah berkomitmen akan melakukan pendataan dan pemetaan wilayah serta kelompok masyarakat yang menjadi prioritas untuk pelaksanaan Sekolah Rakyat di Natuna.

Langkah selanjutnya adalah menyusun rencana aksi daerah, termasuk kebutuhan anggaran dan dukungan regulasi, serta melakukan komunikasi lanjutan dengan Kementerian Sosial RI.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB