DITPAM Raih Juara I Turnamen Sepak Takraw Polsek Belakang Padang

- Admin

Rabu, 27 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penutupan final sepak takraw Polsek Belakangpadang. Foto: INIKEPRI.COM

Penutupan final sepak takraw Polsek Belakangpadang. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Suasana semarak mewarnai Lapangan Sepak Takraw Polsek Belakang Padang, Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Belakang Padang, Selasa (26/8) sore.

Laga final Open Turnamen Sepak Takraw yang digelar Polsek Belakang Padang dalam rangka memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia resmi berakhir dengan penuh sportivitas.

Kapolsek Belakang Padang, AKP Asril, memimpin langsung kegiatan tersebut sekaligus menutup rangkaian turnamen.

Baca Juga :  SMKN 1 Batam Juarai Hi School Futsal 2025, Amsakar: Bangun Jiwa Kompetitif Pelajar

Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung jalannya kegiatan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada panitia, peserta, dan masyarakat yang telah memeriahkan turnamen ini. Semoga kegiatan ini semakin mempererat kekompakan dan menumbuhkan semangat sportifitas dalam mengisi kemerdekaan,” ujar AKP Asril.

Turnamen ini diikuti oleh sejumlah tim, dan hasil akhir pertandingan menetapkan pemenang sebagai berikut:

Baca Juga :  PSSI Konfirmasi Masih Berpeluang Bawa Timnas Indonesia Tinggalkan AFF!

Juara I: DITPAM
Juara II: MENTARAU
Juara III: ELANG SAKTI
Juara IV: UPT Air Bersih

Usai pertandingan final, dilakukan penyerahan hadiah kepada para pemenang. Hadiah juara I diberikan langsung oleh Kapolsek Belakang Padang, AKP Asril. Sementara itu, juara II diserahkan oleh Danposal Sambu, Lettu Babullah, dan juara III oleh Kepala UPT Air Belakang Padang.

Baca Juga :  Indonesia Juara Umum IESF 14th World Esports Championship Bali 2022

Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif. Sebelum pertandingan dimulai, panitia bersama aparat keamanan juga memberikan himbauan kepada peserta untuk menjunjung tinggi nilai sportifitas dan menjaga ketertiban.

Dengan berakhirnya turnamen ini, masyarakat Belakang Padang diharapkan semakin termotivasi untuk terus mengembangkan potensi olahraga, sekaligus mempererat persaudaraan dalam semangat kemerdekaan.

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026
Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat
Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang
Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak
RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya
Drama di Timnas! PSSI ‘Pecat’ Patrick Kluivert, Siapa Penggantinya?
Cape Verde Cetak Sejarah! Negara Kecil dengan Populasi Setengah dari Kota Batam Tembus Piala Dunia 2026
Amsakar Buka Kejuaraan Sepak Bola Piala Bergilir 2025: “Kompetisi Adalah Jalan Menuju Prestasi”

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 04:51 WIB

Tekuk Real Madrid 3-2, Barcelona Juara Piala Super Spanyol 2026

Senin, 15 Desember 2025 - 11:01 WIB

Class Meeting MAN 1 Natuna Resmi Dibuka, Futsal Antar Kelas Jadi Pembuka Penuh Semangat

Selasa, 25 November 2025 - 12:41 WIB

Tim Bola Voli Putri Raih Juara 3, Yunida Putri dan Zuriyatul Hikmah Harumkan MTsN Tanjungpinang

Selasa, 4 November 2025 - 10:09 WIB

Porseni RA/MA Batam Dibuka Amsakar, Ajang Tumbuhkan Karakter dan Semangat Anak-Anak

Minggu, 2 November 2025 - 07:52 WIB

RPC Raih Piala Wali Kota Batam 2025, Amsakar: Sportivitas Adalah Kemenangan Sebenarnya

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB