Di Tengah Tugas Nataru, Petugas Operasi Lilin Seligi Terima Tali Asih dari Bupati Natuna

- Admin

Rabu, 24 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Natuna, Cen Sui Lan, menghadiri kegiatan penyerahan tali asih Pos Terpadu Operasi Lilin Seligi 2025 yang diselenggarakan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Natuna, Rabu (24/12/2025). Foto: INIKEPRI.COM

Bupati Natuna, Cen Sui Lan, menghadiri kegiatan penyerahan tali asih Pos Terpadu Operasi Lilin Seligi 2025 yang diselenggarakan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Natuna, Rabu (24/12/2025). Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Bupati Natuna, Cen Sui Lan, menghadiri kegiatan penyerahan tali asih Pos Terpadu Operasi Lilin Seligi 2025 yang diselenggarakan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Natuna, Rabu (24/12/2025).

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergitas lintas sektor dalam pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 di Kabupaten Natuna.

Dalam kegiatan itu, Bupati Natuna secara simbolis menyerahkan 16 paket tali asih kepada sejumlah instansi yang terlibat langsung dalam Operasi Lilin Seligi 2025. Penerima tali asih meliputi unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol PP, tenaga medis, media, serta Linmas yang bertugas di pos terpadu pengamanan.

Baca Juga :  Peduli Pendidikan, Cen Sui Lan Bantu 1 Bus Sekolah ke Yayasan Bumi Maitri Tanjungpinang

Bupati Natuna Cen Sui Lan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh petugas lintas instansi yang telah bekerja keras menjaga keamanan, keselamatan, dan kelancaran arus lalu lintas selama masa libur Nataru.

“Operasi Lilin Seligi ini adalah bentuk nyata kolaborasi dan pengabdian kita semua untuk masyarakat. Saya mengapresiasi seluruh petugas yang rela bekerja di tengah libur demi memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan aman dan kondusif,” ujar Cen Sui Lan.

Baca Juga :  International Marriage and Relationship Guidelines

Ia menegaskan bahwa keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Nataru merupakan prioritas bersama, sehingga diperlukan kerja sama yang solid antarinstansi.

“Kunci keberhasilan pengamanan Nataru adalah sinergi. Dengan kebersamaan dan koordinasi yang baik, kita bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Natuna,” tambahnya.

Sementara itu, pihak Satlantas Polres Natuna menyampaikan bahwa penyerahan tali asih ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan moril kepada seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Lilin Seligi 2025, khususnya yang bertugas di lapangan.

Baca Juga :  Cen Sui Lan Tinjau Revitalisasi SMPN 2 Bunguran Selatan: “Anak-Anak Harus Sekolah dengan Nyaman!”

Operasi Lilin Seligi 2025 sendiri difokuskan pada pengamanan tempat ibadah, pusat keramaian, jalur transportasi, serta lokasi-lokasi strategis lainnya selama perayaan Natal dan Tahun Baru.

Dengan adanya dukungan dari Pemerintah Kabupaten Natuna, diharapkan pelaksanaan Operasi Lilin Seligi 2025 dapat berjalan optimal dan memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Malam Puncak HUT Natuna ke-26, Gelar Seni Samudera Budaya Gemparkan Pantai Piwang
Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru
Lakukan Transformasi, Upaya Nyata Wujudkan Ekonomi Tangguh dan Berdaya Saing
Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra Perkuat Hubungan dengan Singapura
Amsakar Achmad Raih Penghargaan BAZNAS Award 2025, Komitmen Dukung Gerakan Zakat Nasional
Kepala BP Batam Buka Batam Investment Forum 2025, Dorong Optimisme Iklim Investasi
Dorong Optimalisasi Aset, BP Batam Gelar Konsinyering Penataan dan Pengembangan Agribisnis
Kepala BP Batam Resmikan Pabrik Solder STANIA, Batam Siap Hilirisasi Mineral Nasional

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 12:51 WIB

Di Tengah Tugas Nataru, Petugas Operasi Lilin Seligi Terima Tali Asih dari Bupati Natuna

Sabtu, 15 November 2025 - 23:07 WIB

Malam Puncak HUT Natuna ke-26, Gelar Seni Samudera Budaya Gemparkan Pantai Piwang

Selasa, 4 November 2025 - 10:04 WIB

Kick Off Pelatihan Calon Transmigran Rempang Eco-City: Bangun Peradaban, Ciptakan Pusat Ekonomi Baru

Rabu, 1 Oktober 2025 - 20:56 WIB

Lakukan Transformasi, Upaya Nyata Wujudkan Ekonomi Tangguh dan Berdaya Saing

Senin, 29 September 2025 - 20:02 WIB

Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra Perkuat Hubungan dengan Singapura

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB