Dibekali Pendidikan Sablon, 20 Orang Andikpas LPKA Klas II Batam Antusias

- Admin

Rabu, 16 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Sebanyak 20 orang Anak Didik Pemasyarakatan (Andikpas) Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Batam antusias dan bersemangat mengikuti pelatihan pendidikan sablon bersama Komunitas Sablon Kota Batam.

Antusias Andikpas LPKA Klas II Batam terlihat saat pengajar memberikan materi. Masing-masing mereka fokus mendengarkan instruksi yang diberikan oleh para pengajar dan pendidik.

Tanpa canggung dan ragu-ragu, mereka pun mempraktekkan langsung materi yang telah diberikan.

Baca Juga :  LPKA Klas II Batam dan Komunitas Sosial TFC Gelar Gebyar Ramadan

Kepala LPKA Klas II Batam, Novriadi, mengatakan, melalui kegiatan pendidikan kemandirian menyablon bagi Andikpas LPKA Batam ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan menjadi bekal dikemudian hari setelah bebas atau kembali ke lingkungan masyarakat.

“Alhamdulillah anak didik LPKA Batam sangat antusias dan bersemangat mengikuti kegiatan pelatihan ini (sablon). Semoga dengan kegiatan ini dapat menjadikan bekal kepada anak-anak Andikpas setelah mereka keluar nanti,” kata Novriadi.

Baca Juga :  Kado Ultah untuk Bu Li: Sepenggal Puisi untuk Sosok Penggerak Batam

Pelaksanaan pelatihan tersebut digelar di gedung sanggar LPKA Batam, Selasa (15/6/2021), dengan tetap dalam penerapan Protokol Kesehatan Covid-19.

Sementara, Kadivpas Kemenkumham Kepri, Dwi Nastiti, berharap agar seluruh anak didik pemasyarakatan dan petugas dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan sungguh-sungguh dan konsisten.

Baca Juga :  KSOP Batam Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal Guna Cegah Penumpukan

“Diharapkan baik kepada anak didik dan petugas agar mengikuti setiap rangkaian dengan serius, agar ilmu atau hasil dari pelatihan ini dapat bermanfaat sehingga dapat diimplementasikan dengan baik,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Kepri, Dwi Nastiti, membuka pelatihan dan peresmian ruang sablon di LPKA Batam, pada Senin (14/6/2021). (IS)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru