HUT Bhayangkara, Polda Kepri Bagikan 1.700 Paket Sembako

- Admin

Sabtu, 26 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 mendatang. Sebanyak 1.700 paket sembako didistribusikan.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri), Kombes Pol Harry Goldenhardt S, mengatakan, pelaksanaan bakti sosial serentak ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap tahun dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara.

“Kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh Kepolisian Daerah (Polda) di Indonesia dan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri). Untuk di polda Kepri kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bapak Kapolda Kepri (Irjen Pol Dr Aris Budiman) dan dihadiri oleh para Pimpinan TNI-Polri dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kepri. Sebanyak 1.700 Paket sembako kita bagikan dan distribusikan kepada yang berhak,” kata Kombes Pol Harry, Jumat (25/6/2021).

Baca Juga :  Diduga Sudah Meninggal 4 Hari, Pria 73 Tahun Ditemukan Membusuk di Rumahnya

Dalam kesempatan tersebut, lanjut Harry, Kapolda Kepri berharap setidaknya ini dapat membantu dan meringankan beban masyarakat yang terkena imbas dari Covid-19 terutama masyarakat katagori menengah ke bawah.

“Dalam kegiatan hari ini, Bapak Kapolda Kepri berharap bantuan tersebut dapat membantu dan meringankan beban masyarakat yang terkena imbas Covid-19 dan terutama masyarakat kita yang dikategorikan menengah ke bawah. Hal inilah yang menjadi atensi beliau, bagaimana kita berbagi dan minimal meringankan beban mereka dalam rangka hari Bhayangkara ini,” jelasnya.

Baca Juga :  BMKG Batam Imbau Warga Waspadai Banjir Rob

Adapun sasaran pihak Polda Kepri dalam menyalurkan bantuan paket sembako tersebut ialah diberikan kepada anak-anak yatim piatu, panti asuhan, karyawan yang terkena imbas pandemi Covid-19 (dirumahkan). Kemudian panti sosial, para Purnawirawan/Warakawuri TNI-Polri dan tenaga kesehatan (Nakes).

Baca Juga :  Ulang Tahun ke-57, Erlita Amsakar Dapat Kejutan di Tengah Pengajian TP-PKK Batam

Dengan mematuhi Protokoler Kesehatan Covid-19, kegiatan yang digelar di halaman depan Markas Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Mapolda Kepri), Jalan Hang Jebat, Batu Besar, Nongsa, Batam, pada Jumat (25/6/2021) itu, berjalan dengan khidmat dan tertib.

Kegiatan diawali dengan penyerahan paket sembako secara simbolis oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Dr Aris Budiman, kepada perwakilan dari panti asuhan, buruh korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), supir taksi, kaum disabilitas, dan Purnawiran/Warakawuri TNI-Polri. Kemudian melepas rombongan yang mendistribusikan paket sembako dengan kendaraan Operasional (Ops) Polda Kepri. (IS)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru