Amsakar Lepas Atlet dan Pelatih Batam Menuju PON XX Papua

- Admin

Selasa, 21 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: MC Batam)

(Foto: MC Batam)

INIKEPRI.COM – Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad melepas atlet dan pelatih dari Kota Batam yang akan berlaga pada PON XX di Papua, pada 2-15 Oktober di Kantor Walikota Batam, Senin (20/9/2021).

Kegiatan ini juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Batam, jajaran KONI Kepri juga KONI Batam.

Baca Juga :  Amsakar Ajak Rumpun Melanesia Bersatu Provinsi Kepri Bahu Membahu Wujudkan Batam yang Cemerlang dan Terbilang

“Harapan Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan seluruh warga Batam, agar kalian para patriot asal Batam dapat mempersembahkan yang terbaik,” ucap Amsakar.

Berdasarkan laporan Ketua KONI Batam Iskandar Alamsyah, atlet maupun pelatih Batam mendominasi kontigen Kepri.

Untuk atlet, sebanyak 40 orang (77 persen) merupakan atlet dari Batam dari total perwakilan Kepri sebanyak 52 atlet. Sedangkan pelatih dari total 25 yang tergabung dalam kontingen Kepri, sebanyak 17 orang (68 persen) merupakan pelatih Batam.

Baca Juga :  Kepala BP Batam Amsakar Achmad Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Tetap Jaga Kekompakan

“Ini menandakan bahwa proses pembinaan yang dilakukan di Batam sudah berjalan on the track. Nah, kami meyakini kalau inputnya baik, output juga baik,” imbuh Amsakar.

Untuk itu, lanjut dia, tidaklah berlebihan jika masyarakat Batam berharap para atlet mempersembahkan yang terbaik untuk daerah. “Ingat bahwa hasil tak akan mengkhianati kerja keras. Dan juga ingat, selalu ada cara untuk menjadi lebih baik. Dua ini kuncinya. Saya percaya kalian para patriot memiliki kiat untuk mendapat hasil terbaik itu,” papar dia.

Baca Juga :  Tumpukan Sampah Menjulang, Amsakar Turun ke Tanjung Uma: “Jangan Tunggu Bau Menyebar!”

Tidak lupa, Amsakar juga mengingatkan agar kontingen menjunjung tinggi sportivitas. “Percaya diri dalam bertanding dan jaga kekompakan,” pungkasnya. (ER)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB