Tingkatkan Kunjungan Ulang Wisatawan ke Tanjungpinang, Disbudpar Latih Pelaku Usaha Kuliner dan Pemandu Wisata

- Admin

Rabu, 24 Agustus 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tingkatkan Kunjungan Ulang Wisatawan ke Tanjungpinang, Disbudpar Latih Pelaku Usaha Kuliner dan Pemandu Wisata. Foto: Istimewa

Tingkatkan Kunjungan Ulang Wisatawan ke Tanjungpinang, Disbudpar Latih Pelaku Usaha Kuliner dan Pemandu Wisata. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Wali Kota Tanjungpinang Rahma membuka kegiatan Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienisitas Sajian Kuliner, serta Pelatihan Pemandu Wisata Budaya, di Nite and Day Laguna Hotel, Kota Tanjungpinang, Kepri, Selasa (23/8/2022).

Kegiatan yang digelar Dinas Kebudayaan dan Pariwista (Disbudpar) Kota Tanjungpinang ini, diikuti 40 peserta yang terdiri dari pelaku usaha UMKM, hotel, restoran, sekolah, himpunan pramuwisata Indonesia (HPI), konten kreator/mahasiswa, dan pengelola destinasi wisata.

BACA JUGA:

44 OPD dan Unit Kerja Pemko Tanjungpinang Sudah Gunakan Aplikasi SIAP

Wali Kota Rahma mengharapkan agar seluruh peserta dapat memanfaatkan pelatihan ini dengan sebaik-baiknya, untuk lebih kreatif, berinovasi dalam menghasilkan perubahan usaha kuliner yang menarik bagi wisatawan yang berkunjung ke kota Tanjungpinang.

Baca Juga :  Baznas Salurkan Zakat ASN Pemko Tanjungpinang untuk Bedah Rumah

“Mudah-mudahan, setelah pelatihan ini, semua peserta memiliki tekad dan semangat untuk membuat perubahan. Jangan malu bertanya kepada narasumber, karena ilmu yang diberikan ini sangat bermanfaat,” ucapnya.

Menurut Rahma, pemerintah melakukan upaya pemulihan ekonomi dan perbaikan di segala sektor pasca pandemi covid-19 ini, tidak semua dibantu dalam bentuk modal, tapi juga melalui pelatihan pengembangan sumber daya manusia (SDM).

“SDM itu menjadi salah satu kunci pendorong pertumbuhan ekonomi,” katanya.

Baca Juga :  Ormas dan Yayasan Terima Hibah dari Pemko Tanjungpinang

Maka itu, mulailah mengubah cara pikir bahwa kita bisa melakukan hal yang kita inginkan dan jangan pantang menyerah untuk mencapai kesuksesan.

“Tidak selamanya usaha maju itu dibantu dengan modal. Dengan bekal ilmu yang didapatkan nanti akan jauh lebih baik, karena ilmu itu tidak ada batasnya,” tambah dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang, Meitya Yulianty menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan selama tiga hari, mulai 23 hingga 25 Agustus 2022.

Melalui pelatihan ini, ia berharap peserta pemandu wisata selalu menjadi pramuwisata yang handal, yang benar-benar mengenal kota Tanjungpinang, baik dari segi sejarah maupun budayanya.

Baca Juga :  Dinsos Tanjungpinang Gelar Musrenbang Disabilitas, Penyandang Difabel Usulkan 12 Program

“Juga, mengetahui berbagai potensi destinasi dan keunikan kulinernya. Dengan begitu, dapat membantu untuk memenuhi keinginan para wisatawan yang berkunjung ke Tanjungpinang,” ujarnya.

Meitya juga meminta kepada peserta pelatihan kuliner agar dalam pengembangan kulinernya senantiasa menjaga kelestarian produk kulinernya dan juga meningkatkan kualitas rasa dan kreativitas kulinernya.

“Dengan sajian yang sehat, berkualitas, dan menarik dapat meningkatkan kunjungan ulang para wisatawan ke kota Tanjungpinang,” ucapnya. (DI)

Berita Terkait

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIB

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Berita Terbaru