Kelurahan Tanjungpinang Kota Masuk 25 Kandidat Penerima Award Desa Cantik 2022

- Admin

Selasa, 13 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kota Tanjungpinang, Kepri, masuk 25 desa/kelurahan sebagai kandidat penerima Award Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) 2022 oleh Badan Pusat Statistik Pusat. Foto: Kominfo Tanjungpinang

Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kota Tanjungpinang, Kepri, masuk 25 desa/kelurahan sebagai kandidat penerima Award Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) 2022 oleh Badan Pusat Statistik Pusat. Foto: Kominfo Tanjungpinang

INIKEPRI.COM – Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kota Tanjungpinang, Kepri, masuk 25 desa/kelurahan sebagai kandidat penerima Award Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) 2022 oleh Badan Pusat Statistik Pusat.

Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Tanjungpinang, Bambang Hartanto melalui Kepala Bidang Statistik dan Persandian, Susilo menjelaskan masuknya kelurahan Tanjungpinang kota sebagai 25 nominasi award desa cantik 2022 ini, telah melewati tahap penilaian oleh tim penilai BPS, salah satunya hasil desk evaluation pelaksanaan desa cantik pada 28 November hingga 3 Desember lalu.

Baca Juga :  Pj. Wali Kota Andri Rizal Paparkan Rencana RTRW 2024-2044 dalam Rapat Koordinasi Kementerian ATR/BPN

“Alhamdulillah, dari hasil penilaian kelurahan Tanjungpinang berhasil masuk 25 desa/kelurahan calon penerima award desa cantik 2022,” kata Susilo, Senin (12/12/2022).

Ia menyebutkan, dari 25 kandidat ini, nantinya akan dipilih 12 desa yang akan menjadi penerima award. Namun, sebelumnya tim evaluator BPS pusat akan melakukan penilaian lebih komperhensif terkait field evaluation atau ground chek pelaksanaan desa cantik.

“Tim penilai BPS pusat akan turun melakukan penilaian secara objektif ke kelurahan Tanjungpinang Kota, mulai 11-14 Desember 2022,” ujarnya.

Keberhasilan kelurahan Tanjungpinang kota menjadi salah satu dari 25 kandidat calon penerima desa cantik award 2022 ini adalah hasil kerja keras dan kekompakan OPD pemko serta stakeholder, terutama dari pembinaan BPS kota Tanjungpinang.

Baca Juga :  Diikuti Ratusan Generasi Muda, Semarak Museum Dihatiku 2024 Ajak Cintai Nilai Budaya dan Sejarah Kota Tanjungpinang

“Semoga dengan upaya semua pihak, kelurahan Tanjungpinang Kota berhasil masuk 12 desa cantik penerima award tahun ini,” harapnya.

Lurah Tanjungpinang Kota, Ima Rosida mengatakan tim penilai dari BPS pusat telah melakukan penilaian terhadap pelaksanaan desa cantik di kelurahan Tanjungpinang kota.

Seperti, kebermanfaatan program desa cantik, pengolahan data menggunakan pivot table exel, pengelolaan website kelurahan, hingga adanya kreatifitas dari pegawai kelurahan dalam pembuatan buku infografis profil kelurahan, dan sebagainya.

Baca Juga :  Pembukaan Tanjungpinang Fest 2024, Pj. Wako Andri Rizal Ucapkan Terimakasih pada Menparekraf Sandiaga Uno

“Alhamdulillah, Senin (12/12) tadi, tim penilai sudah melakukan sejumlah penilaian. Semua indikator yang dinilai, insyaalah telah kita lengkapi,” pungkasnya.

Ia berharap, penilaian tadi membuahkan hasil sesuai harapan kita bersama, “Alhamdulillah, usaha sudah kita lakukan bersama-sama, tim kelurahan cantik, OPD terkait, serta stakeholder. Semoga, kelurahan Tanjungpinang kota masuk dalam 12 besar kelurahan/desa cantik penerima award tahun 2022,” ucapnya. (RP)

Berita Terkait

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat
Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:25 WIB

Lis Buka Turnamen Domino, Dorong Interaksi Sosial dan Kebersamaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Berita Terbaru