Tanpa Gunakan APBD, Ribuan Orang Ramaikan Buka Bersama Amsakar Achmad

- Admin

Senin, 25 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad di buka bersama yang diselenggarakan oleh MD KAHMI Batam. Foto: INIKEPRI.COM

Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad di buka bersama yang diselenggarakan oleh MD KAHMI Batam. Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Ribuan masyarakat Kota Batam memadati acara buka puasa bersama dengan Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, yang diselenggarakan di Ballroom C Golden Prawn, Bengkong Laut, Kota Batam, pada Minggu (24/3/2024). Buka bersama ini diinisiasi oleh Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kota Batam.

Dalam sambutannya, Amsakar Achmad yang merupakan Ketua MD KAHMI Kota Batam, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga pada seluruh undangan serta panita yang menyelenggarakan kegiatan tersebut.

“Terima kasih atas partisipasi dan kehadiran dari seluruh masyarakat Kota Batam. Juga kepada paguyuban yang hadir serta tim relawan. Saya tidak menduga bahwa yang hadir malam ini begitu banyaknya,” kata Amsakar Achmad, yang juga Ketua IKA UNRI Batam itu.

Baca Juga :  Amsakar Achmad dan Li Claudia Hadiri Pembukaan Bimtek Penyusunan Renstra Pemko Batam 2025

BACA JUGA:

Pesan Amsakar Saat Silaturahmi dengan Keluarga Besar KaHmi Kota Batam, Jadi Garda Terdepan Jaga Kekompakan Batam yang Heterogen

Amsakar kemudian menegaskan, bahwa kegiatan buka puasa bersama ini tidak menggunakan APBD (Anggaran Pendapatan Belanja Daerah). Namun, murni dari seluruh relawan dan simpatisan.

“Ini murni dari relawan. Tanpa ada penggunaan APBD. Oleh karena itu, saya bebas mau berkampanye sekalipun disini,” tegas dia.

Amsakar juga berpesan, agar seluruh masyarakat dan khususnya relawan yang hadir pada kesempatan itu untuk meningkatkan rasa persaudaraan.

Baca Juga :  NGX Luncurkan Internet Exchange Batam

“ang paling penting di atas semuanya adalah meningkatkan rasa persaudaraan dan kebersamaan yang semakin berkesinambungan dan menjadi kemaslahatan bagi kita semua. Oleh karenanya, saya berharap kepada relawan, baik tim di tingkat Kota, Kecamatan dan Kelurahan untuk bersama-sama bertekad memberi warna dalam perjuangan Batam 2024,” pesan ketua DPD Partai NasDem Kota Batam itu..

Dalam kesempatan ini, salah seorang yang mewakili undangan, dr. Vivi menyampaikan apresiasi pada acara santunan dan buka puasa bersama Amsakar Achmad dengan ribuan orang yang hadir.

“Saya melihat, hal ini merupakan tanda positif bahwa Amsakar Achmad merupakan sosok seorang pemimpin yang sangat layak untuk memimpin kota Batam karena kesantunan dan kecintaanya dengan masyarakat,” ucap dr. Vivi.

Baca Juga :  Mau Divaksin Moderna? Klik Tautan Disini

Di sela – sela kegiatan, Amsakar Achmad juga  menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu. Turut hadir calon anggota DPD Dapil Kepri terpilih Ismeth Abdullah, Irwansyah sekretaris DPW PPP Kepri yang santer disebut-sebut akan menjadi calon wakil wali kota Batam 2024 mendampingi Amsakar Achmad. Yang menarik perhatian, terlihat sosok tokoh Melayu Iswandi bin M. Yakub alias Abang Long juga turut meramaikan buka bersama ini. (MIZ)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru