Kolaborasi Ciamik! PWI Batam dan BTN Luncurkan ATM Multifungsi Pertama di Indonesia

- Admin

Senin, 26 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua PWI Provisi Kepri, Andi Gino dan Ketua PWI Batam, Agus Bagjana (tengah) menerima secara simbolis ATM BTN dengan logo PWI. foto: INIKEPRI.COM

Ketua PWI Provisi Kepri, Andi Gino dan Ketua PWI Batam, Agus Bagjana (tengah) menerima secara simbolis ATM BTN dengan logo PWI. foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Pelantikan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Batam dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kota Batam pada Minggu (25/5/2025) di Hotel Ibis Style Bengkong, tak hanya penuh seremoni.

Acara tersebut menjadi saksi lahirnya inovasi finansial yang menggugah: peluncuran kartu ATM berlogo PWI, hasil kolaborasi dengan Bank Tabungan Negara (BTN).

Kartu ini bukan sembarang kartu. Selain berfungsi sebagai identitas anggota PWI, kartu tersebut juga bisa digunakan sebagai alat transaksi di berbagai kanal perbankan, bahkan hingga ke luar negeri. Penyerahan secara simbolis dilakukan langsung oleh Kepala Cabang Utama BTN Batam, Wahyudi Gusti Antony, kepada Ketua PWI Provinsi Kepri Andi Gino dan Ketua PWI Batam Agus Bagjana.

Baca Juga :  Audiensi BTN dan DPRD Batam, Pietra Paloh: BTN Hadir untuk Memanusiakan Manusia, Bangun Ekosistem UMKM

“Kartu ini bukan hanya tentang logo. Ini tentang manfaat nyata bagi para jurnalis: mulai dari transfer gratis, isi ulang pulsa, bayar listrik, hingga cashback di merchant nasional dan internasional. Semua dalam satu kartu,” ujar Antony penuh antusias.

Baca Juga :  BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Ketua PWI Provinsi Kepri, Andi Gino, tak menutupi kebanggaannya. Baginya, ini adalah simbol kemajuan dan bukti bahwa wartawan tidak sekadar menulis berita, tetapi juga bisa menjadi pelopor inovasi yang menyentuh langsung kehidupan sehari-hari.

“Luar biasa. Ini bukan hanya kartu anggota, tapi juga alat transaksi, bahkan bisa digunakan untuk pembayaran rumah subsidi khusus bagi insan pers. Ini gagasan kreatif dari PWI Batam yang patut jadi panutan,” ungkap Andi.

Baca Juga :  BTN-PWI Kepri Dorong Kepemilikan Rumah Bersubsidi bagi Wartawan

Ia menambahkan, peluncuran ini merupakan yang pertama di Indonesia, dan diharapkan menjadi role model untuk PWI-PWI lain di seluruh Kepulauan Riau, bahkan nasional.

Antony pun menegaskan, kartu debit ini sudah terintegrasi dengan jaringan VISA, membuka akses transaksi lintas negara dan era digital. Wartawan kini tidak hanya menenteng pena dan ID card, tetapi juga satu kartu serbaguna—ATM PWI.

Penulis : DI

Editor : IZ

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB