PLN Batam Temui Menteri ESDM, Minta Dukungan Harga Gas yang Lebih Ekonomis

- Admin

Jumat, 30 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Direktur Utama PLN Batam, Kwin Fo, bersama jajaran manajemen melakukan pertemuan dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia di kantor Kementerian ESDM Jakarta, Selasa (28/5). Foto: INIKEPRI.COM

Direktur Utama PLN Batam, Kwin Fo, bersama jajaran manajemen melakukan pertemuan dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia di kantor Kementerian ESDM Jakarta, Selasa (28/5). Foto: INIKEPRI.COM

INIKEPRI.COM – Direktur Utama PLN Batam, Kwin Fo, bersama jajaran manajemen melakukan pertemuan dengan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia di kantor Kementerian ESDM Jakarta, Selasa (28/5).

Pertemuan ini membahas ketersediaan pasokan energi dan kebutuhan harga gas yang lebih ekonomis untuk operasional pembangkit listrik di Batam.

Dalam rapat yang juga dihadiri oleh Wakil Menteri ESDM, Dirjen Ketenagalistrikan, Dirjen Minerba, Ketua SKK Migas, serta perwakilan dari PLN (Persero), Kwin Fo menyampaikan bahwa sekitar 85 persen pembangkit listrik di Batam mengandalkan bahan bakar gas. Namun, harga gas saat ini masih dinilai belum mencapai level keekonomian.

Baca Juga :  Amsakar Komit Wujudkan Program Asta Cita Presiden Prabowo dalam Pembangunan Batam

“PLN Batam tidak menerima subsidi atau kompensasi dari pemerintah. Bila terjadi kerugian karena biaya produksi melebihi harga jual, kami harus menanggung sepenuhnya,” ungkap Kwin Fo.

Menteri ESDM menyatakan memahami kondisi tersebut dan merespons dengan cepat. Ia langsung menginstruksikan jajarannya untuk mendukung PLN Batam melalui tiga langkah utama:

Baca Juga :  HUT Bhayangkara 79: Polda Kepri dan Pemko Batam Tunjukkan Kepedulian Lewat Aksi Nyata

1. Penurunan biaya toll fee gas pipa menuju Batam.
2. Prioritas alokasi gas berharga keekonomian jika tersedia.
3. Penyesuaian tarif listrik, terutama agar tarif industri lebih tinggi dari tarif rumah tangga.

Langkah ini dinilai penting agar tidak terjadi subsidi silang dari masyarakat kepada industri.

Komisaris PLN Batam, Didi Apriadi, menyampaikan apresiasinya kepada Direktur Utama PLN Batam atas perjuangan yang terus dilakukan demi mendapatkan harga gas yang lebih terjangkau.

Baca Juga :  Pastikan Pasokan Listrik Aman Jelang Idulfitri 1446 H, PLN Batam Siaga Penuh

Di akhir pertemuan, Kwin Fo menyampaikan rasa terima kasih kepada Menteri ESDM atas perhatian dan kesediaannya meluangkan waktu di tengah kesibukan.

“Kami juga berterima kasih kepada masyarakat Batam atas dukungannya. Semoga cita-cita besar Presiden Prabowo untuk swasembada energi bisa segera terwujud, termasuk untuk pulau-pulau terluar di Kepulauan Riau,” ujar Kwin Fo.

Ia menutup pernyataannya dengan harapan yang penuh semangat:

“Mari kita jadikan Batam yang terang benderang, seterang masa depan Indonesia 2045.”

Penulis : RP

Editor : IZ

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru