INIKEPRI.COM – Kabar baik buat kamu yang sering mondar-mandir Batam–Natuna!
Wings Air baru aja mengumumkan jadwal penerbangan terbarunya untuk rute Batam (BTH) – Natuna (NTX) nih.
Info ini disampaikan langsung lewat akun Instagram resmi Bandara Ranai, @ranaiairport.
Mulai Juni 2025, pesawat Wings Air bakal terbang empat kali seminggu, tepatnya setiap Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu.
Buat kamu yang sering wira-wiri urusan kerja, bisnis, atau bahkan liburan, tentu ini kabar yang ditunggu-tunggu banget!
Ini Jadwal Lengkapnya:
Dari Batam ke Natuna:
✈️ Flight Number: IW 1270
🕗 Berangkat: 08.05 WIB
🛬 Tiba di Natuna: 09.45 WIB
Dari Natuna ke Batam:
✈️ Flight Number: IW 1271
🕥 Berangkat: 10.25 WIB
🛬 Tiba di Batam: 12.05 WIB
Jangan Lupa Cek Ulang Ya!
Pihak Bandara Ranai mengingatkan bahwa jadwal penerbangan bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kondisi operasional. Jadi, pastikan kamu selalu update informasi dan konfirmasi ulang ke maskapai sebelum berangkat, ya!
Dampak Positif Buat Warga dan Pariwisata
Penambahan frekuensi terbang ini jelas membawa angin segar, khususnya buat masyarakat Natuna. Akses menuju Batam sebagai pusat ekonomi dan pemerintahan jadi makin gampang. Gak cuma itu, sektor pariwisata dan perdagangan antarwilayah juga diharapkan ikut terdongkrak!
Kalau kamu ada rencana ke Natuna atau Batam dalam waktu dekat, boleh banget lho manfaatin jadwal baru ini. Siapa tahu bisa sekalian healing di pantai-pantai cantik Natuna atau kulineran seru di Batam.
Penulis : RBP
Editor : IZ

















