Bangga Prestasi Pelajar, Bupati Natuna Apresiasi Dedikasi Guru dan Kepala Sekolah

- Admin

Sabtu, 27 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Natuna Cen Sui Lan saat meletakkan batu pertama pembangunan TK Negeri 001 Bunguran Timur Laut. Foto: Istimewa

Bupati Natuna Cen Sui Lan saat meletakkan batu pertama pembangunan TK Negeri 001 Bunguran Timur Laut. Foto: Istimewa

INIKEPRI.COM – Bupati Natuna, Cen Sui Lan, memberikan apresiasi tinggi kepada para guru dan kepala sekolah yang telah mengabdikan diri dalam mendidik generasi muda Natuna.

Hal ini ia sampaikan saat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan TK Negeri 002 Bunguran Timur Laut di Desa Tanjung, Jumat (26/9/2025).

Dalam sambutannya, Cen Sui Lan menekankan bahwa kualitas pendidikan anak-anak Natuna sangat ditentukan oleh peran para tenaga pendidik.

Baca Juga :  Ladang di Ujung Negeri, Harapan Menguning di Batubi

Guru dan kepala sekolah disebut sebagai ujung tombak dalam mencetak sumber daya manusia yang cerdas, berkarakter, dan mampu bersaing di kancah yang lebih luas.

“Untuk para guru, saya titipkan anak-anak kita. Kepada kepala sekolah juga, saya titipkan agar seluruh anak-anak di Natuna bisa diberikan arahan yang baik, menjadi SDM yang lebih baik lagi, yang mampu bersaing ke depan di mana saja,” ujar Cen Sui Lan dengan penuh harap.

Baca Juga :  Wukuf Selesai, Jemaah Natuna Jalani Tahapan Haji Selanjutnya

Ia juga mengungkapkan rasa bangganya atas berbagai capaian dunia pendidikan di Natuna.

Sejumlah siswa berhasil menorehkan prestasi membanggakan, mulai dari penerimaan beasiswa di berbagai universitas ternama hingga keberhasilan salah seorang pelajar Natuna meraih peringkat kedua dalam seleksi beasiswa BMKG tingkat Provinsi Kepulauan Riau.

“Ini semua tentu tidak lepas dari perjuangan guru, kepala sekolah, dan seluruh tenaga pendidik. Terima kasih untuk dedikasi dan kerja keras guru-guru di Natuna,” tambahnya.

Baca Juga :  Bakti Cen Sui Lan Bagi Natuna

Cen Sui Lan berharap capaian tersebut dapat menjadi motivasi bagi pelajar lain untuk terus bersemangat dalam belajar, sekaligus mengharumkan nama daerah di masa mendatang.

Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus menghadirkan sarana dan prasarana pendidikan yang memadai, agar para pendidik dan peserta didik memiliki ruang tumbuh yang lebih baik.

Penulis : RBP

Editor : IZ

Berita Terkait

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN
Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna
DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran
Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna
MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI
Cen Sui Lan Bangga, Putra Natuna Sumbang Medali untuk Kepri di Kejurnas Takraw
KUA Bunguran Tengah Berhasil Cegah Nikah Dini dan Nikah Siri Sepanjang 2025
Amsakar Ajak Jemaat Jaga Harmoni dan Toleransi dalam Perayaan Natal Oikumene 2025

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:31 WIB

Raja Mustakim Dorong Literasi Sejarah Masjid Agung Natuna Lewat Kuis Edukasi KPDN

Jumat, 9 Januari 2026 - 11:13 WIB

Bupati Cen Sui Lan Lantik dan Kukuhkan 17 PNS di Lingkungan Pemkab Natuna

Jumat, 9 Januari 2026 - 07:53 WIB

DPA 2026 Diserahkan, Bupati Natuna Ingatkan OPD Soal Efisiensi Anggaran

Kamis, 1 Januari 2026 - 15:01 WIB

Malam Pergantian Tahun, Cen Sui Lan Hadir di Tengah Keramaian Pantai Piwang Natuna

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:27 WIB

MAN 1 Natuna Borong Prestasi di Hari Amal Bakti ke-80 Kemenag RI

Berita Terbaru