Satgas Kecamatan Sekupang Sisir Masjid dan Pusat Keramaian

- Admin

Senin, 11 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Satuan tugas penanganan corona virus disease (Covid-19) Kecamatan Sekupang melakukan rapid diagnostic test terhadap jemaah tarawih di beberapa masjid, Minggu (10/5). Ada dua masjid yang didapati tengah melaksanakan tarawih berjemaah malam itu.

“Dua masjid ini berada di Kelurahan Patam Lestari. Kepada jemaahnya langsung dilakukan rapid test. Alhamdulillah hasilnya non reaktif semua,” kata Kepala Dinas Kominfo Kota Batam, Azril Apriansyah.

Baca Juga :  Wow, Tingkat Kesembuhan Covid-19 di Arab Saudi Nyaris 96 Persen

Selain Kepala Dinas Kominfo, kepala organisasi perangkat daerah (OPD) lain yang ditugaskan sebagai koordinator di Satgas Covid-19 Sekupang adalah Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang, Suhar. Di dalam tim juga terdapat unsur Camat, Sekretaris Camat, Lurah, Sekretaris Lurah, Koramil, Satpol PP, dan LMB Sekupang.

Baca Juga :  Salat Iduladha di Masjid Sultan, Amsakar Serahkan Sapi Kurban Presiden untuk Warga Batam

“Pada penyisiran malam ini kami juga didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam, Bapak Zulkarnain,” tuturnya.

Sebelum melakukan rapid test terhadap jemaah, tim juga menyampaikan kebijakan-kebijakan pemerintah terkait upaya pencegahan penularan Covid-19. Di antaranya membatasi kegiatan keramaian termasuk di rumah ibadah.

“Koordinator bersama Kakan Kemenag memberi pengarahan serta imbauan kepada pengurus masjid tentang surat edaran Pemko Batam dan Fatwa MUI,” ujar Azril.

Baca Juga :  Batam Dominasi Struktur Ekonomi Provinsi Kepulauan Riau, Sumbang 66 Persen Total PDRB

Tak hanya menyasar masjid, tim juga melakukan pemantauan titik keramaian. Antara lain Tiban 1, pertokoan Tiban McDermott, wisata kuliner Tiban Centre, dan cafe Vitka. Kemudian dilanjutkan ke Tanjungriau bergabung dengan tim pencarian korban tenggelam di kawasan Marina.

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru