Saingi Zoom, WhatsApp Sediakan Fitur Video Call Hingga 50 Orang

- Admin

Kamis, 14 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Facebook ternyata punya senjata rahasia untuk mengalahkan aplikasi rapat online Zoom. Caranya dengan menggabungkan WhatsApp dengan Messenger Rooms yang membuat pengguna WhatsApp bisa video call dengan 50 peserta dalam satu panggilan.

Namun, panggilan hingga 50 orang ini hanya berlaku untuk layanan Whatsaapp Web, alias harus dilakukan di desktop. Laporan di WABetaInfo menunjukkan bahwa fitur tersebut telah tersedia untuk beberapa pengguna di tengah kebijakan Work From Home (WFH) di tengah pandemi virus corona.

WABetaInfo melaporkan fitur itu akan tersedia di versi web Whatsapp 2.2019.6 yang akan segera diluncurkan. Peluncuran Messenger Room pada Whatsapp diharapkan menjadi alternatif konferensi video real-time banyak orang seperti Zoom, Microsoft Tim, dan Google Meet.

Begini cara penggunaannya, dilansir dari popbela.com :

Baca Juga :  Tetap di WhatsApp atau Pindah ke Telegram Cs, Ini Perbandingannya

1. Berkolaborasi dengan Messenger Rooms

Untuk menghadirkan fitur ini, Facebook menggabungkan dua aplikasi miliknya, WhatsApp dan Messenger Rooms. Messenger Rooms sendiri adalah aplikasi yang baru diluncurkan Facebook pada April lalu. Aplikasi ini diklaim Mark Zuckerberg bisa menampung banyak orang dalam satu video konferensi. Platform tersebut bakan bisa menampung video telekonferensi hingga 50 orang.

2. Punya sistem yang mirip dengan Zoom

Sama seperti aplikasi Zoom, pengguna yang ingin melakukan panggilan video melalui Messenger Rooms akan diarahkan melalui private link. Kamu juga tetap bisa bergabung dalam panggilan video meskipun tidak memiliki akun Facebook.

Hati-hati, jika kamu berperilaku buruk atau mengganggu selama panggilan video, admin telekonferensi bisa menghapus kamu sebagai peserta kapan saja dan bahkan bisa melaporkan kamu ke Facebook, lho!

Baca Juga :  Jangan Lakukan Hal Ini! Agar WhatsApp Dibajak & Dicuri

3. Adanya filter AR (Augmented Reality) untuk mengganti background

Kemiripan lainnya dengan Zoom adalah, aplikasi ini juga punya fitur filter AR (Augmented Reality) yang bisa digunkan untuk mengganti background selama panggilan video. Canggihnya, fitur ini menyediakan opsi background 360 derajat sehingga menimbulkan efek 3D yang lebih realistis.

4. Sayangnya, panggilan di Messenger Rooms tidak terenkripsi secara end-to-end

Melansir dari The Verge, salah satu kekurangan Messenger Rooms adalah panggilan video di sana tidak terenkripsi secara end-to-end seperti WhatsApp. Namun, Facebook mengklaim mereka tidak akan melihat ataupun mendengar percakapan yang dilakukan pengguna selama melakukan panggilan.

5. Bisa mulai dicoba lewat WhatsApp Beta secara terbatas

Baca Juga :  Intip Spesifikasi dan Harga Infinix Note 30 Pro

Untuk merasakan fitur Messenger Rooms dalam WhatsApp nanti, kamu bisa mulai mencobanya melalui Google Beta Program. Caranya, kamu harus mendaftar di Google Play Store. Karena jumlah orang yang bisa mengikuti program ini terbatas, jadi siapa cepat dia dapat, ya!

6. Akan ada shortcuts Messenger Room di menu WhatsApp

Dalam WhatsApp beta diatas, terlihat akan ada shortcuts aplikasi Messenger Rooms di menu WhatsApp. Dengan ini, pengguna WhatsApp yang ingin melakukan panggilan dengan hingga 50 orang sekaligus bisa langsung mengakses Messenger Room.

Nantinya, pengguna akan diarahkan ke aplikasi Messenger milik Facebook. Setelah akun Messenger Rooms-mu aktif, kamu langsung bisa melakukan video call dengan hingga 50 orang sekaligus, deh!

Tertarik mencobanya?

Berita Terkait

Aktivitas Manufaktur Ekspansif Jadi Cermin Solidnya Perekonomian Indonesia
Kini Pengiriman Tiket Kapal Feri ASDP Bisa via WhatsApp
Menkominfo: Digitalisasi Pesat di Era Jokowi, Fondasi untuk Indonesia Emas 2045
Tingkat Penetrasi Internet Indonesia di Atas Rata-Rata Global
Menteri PANRB: Percepat Transformasi Digital lewat Satu Data Indonesia
Menkominfo Budi Arie Setiadi Pastikan Penguatan Keamanan Siber di PDNS Tangerang Selatan
Pengembang Gim Harus Verifikasi Usia Pengguna
Telin – SingTel Kolaborasi Tingkatkan Konektivitas Data Center Singapura – Batam

Berita Terkait

Minggu, 5 Januari 2025 - 12:10 WIB

Aktivitas Manufaktur Ekspansif Jadi Cermin Solidnya Perekonomian Indonesia

Jumat, 27 Desember 2024 - 10:10 WIB

Kini Pengiriman Tiket Kapal Feri ASDP Bisa via WhatsApp

Jumat, 30 Agustus 2024 - 08:07 WIB

Menkominfo: Digitalisasi Pesat di Era Jokowi, Fondasi untuk Indonesia Emas 2045

Jumat, 23 Agustus 2024 - 08:45 WIB

Tingkat Penetrasi Internet Indonesia di Atas Rata-Rata Global

Rabu, 31 Juli 2024 - 07:47 WIB

Menteri PANRB: Percepat Transformasi Digital lewat Satu Data Indonesia

Berita Terbaru

Anggota/Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam, Fary Djemy Francis meninjau Kawasan Ekonomi Khusus Batam Aero Technic (KEK BAT) di Kawasan Bandara Internasional Hang Nadim, Rabu, (19/3/2025). Foto: INIKEPRI.COM

Batam

BP Batam Kawal Investasi Industri MRO Batam

Rabu, 19 Mar 2025 - 16:37 WIB