Tenaga Pendidik Mulai Masuk, Walikota Batam Ajak jaga Kebersihan Sekolah

- Admin

Selasa, 2 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mengingatkan kepala sekolah mulai dari TK, SD dan SMP untuk mengajak guru dan siswa menjaga kebersihan di lingkungan sekolah. Terutama di toilet yang selama ini sering kali tidak terurus dan kumuh.

“Jaga kebersihan ini penting, ada beberapa sekolah yang sudah saya kunjungi. Kebanyakan toilet nya tidak terurus,” kata Rudi belum lama ini.

Dijelaskannya bahwa saat ini semuanya harus membiasakan hidup yang sehat dan bersih, tidak hanya di lingkungan tempat tinggal saja tapi juga di lingkungan kerja, sekolah dan lainnya. Itu sebabnya pihaknya mengingatkan sekolah untuk segera melakukan perbaikan khususnya di toilet siswa.

Baca Juga :  Antisipasi Ancaman dan Gangguan, Brimob Polda Kepri Sterilisasi Gereja

Rudi juga memperintahkan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam untuk mengecek seluruh sekolah yang ada di Batam. Termasuk dalam anggaran perbaikan toilet sekolah-sekolah yang mungkin tidak memiliki anggaran untuk perbaikan toilet.

“Pihak sekolah segera koordinasi dengan Disdik, saya ingin semua lingkungan sekolah bersih,” jelasnya.

Pemerintah Kota (Pemko) Batam juga telah memutuskan untuk memperpanjang kegiatan belajar mengajar di rumah hingga 13 Juli 2020 mendatang. Keputusan tersebut diambil berdasarkan masukan dari kepala sekolah TK, SD dan SMP, baik sekolah negeri ataupun swasta.

Baca Juga :  Lomba Berkebun PKK se-Kabupaten Lingga, Erwan Didaulat Jadi Juri

Rudi berpesan kepada kepala sekolah bahwa 13 Juli 2020, Covid-19 belum tentu berakhir. Karena itu untuk kepala sekolah dan guru diwajibkan untuk mulai masuk kembali 2 Juni 2020 guna mempersiapkan protokol kesehatan saat anak-anak kembali sekolah Juli mendatang.

“Bapak ibu (Kepala Sekolah) harus memikirkan apa yang harus dilakukan ditanggal 13 Juli 2020. Karena prediksi saya Covid-19 belum berakhir. Maka mulai dari hari ini harus diperhatikan,” katanya.

Baca Juga :  IKAPTK Batam Peduli Nakes dan Pasien COVID-19 di Asrama Haji

Selain itu, Rudi juga mengajak bersama-sama untuk menghijaukan sekolah dengan menanam tanaman yang memiliki banyak manfaat. Pihak sekolah diimbau untuk berkoordinasi dengan Dinas Perkimtam Kota Batam untuk penanaman pohon-pohon di sekolah.

“Jangan mewajibkan siswa untuk membawa tanaman. Koordinasi dengan Dinas Perkimtam tanaman apa yang bagus dan akarnya tidak merusak gedung,” kata Rudi.

Berita Terkait

Safari Ramadan, Amsakar Ajak Masyarakat Eratkan Silaturahmi dan Bersama Benahi Masalah Sampah
Amsakar Ajak KAHMI Berkontribusi untuk Pembangunan Batam
Wujudkan Batam Bersih dan Sehat, Erlita Amsakar Ajak Masyarakat Pilah Sampah dari Rumah
Silaturahmi Eratkan Sinergi, Amsakar-Li Claudia Realokasi Rp130 Miliar untuk Kepentingan Masyarakat
Hadiah Rp5 Juta Bagi yang Menangkap dan Mendokumentasikan Pembuang Sampah Sembarangan
Amsakar Apresiasi Pembagian Sembako Ramadan Vihara Samudera Dharma
Tindaklanjuti Arahan Presiden, Amsakar Percepat Penanganan Sampah dengan Satgas Kebersihan dan Satpol PP
BP Batam Komitmen Selesaikan Persoalan Air di Daerah Stres Area

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:52 WIB

Safari Ramadan, Amsakar Ajak Masyarakat Eratkan Silaturahmi dan Bersama Benahi Masalah Sampah

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:48 WIB

Amsakar Ajak KAHMI Berkontribusi untuk Pembangunan Batam

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:01 WIB

Wujudkan Batam Bersih dan Sehat, Erlita Amsakar Ajak Masyarakat Pilah Sampah dari Rumah

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:15 WIB

Silaturahmi Eratkan Sinergi, Amsakar-Li Claudia Realokasi Rp130 Miliar untuk Kepentingan Masyarakat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 16:27 WIB

Hadiah Rp5 Juta Bagi yang Menangkap dan Mendokumentasikan Pembuang Sampah Sembarangan

Berita Terbaru