Hadiri Rakorsus Tingkat Menteri, Pilkada Batam Terapkan Protokol Kesehatan

- Admin

Sabtu, 19 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batam, inikepri.com – Pemerintah Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau akan menerapkan protokol kesehatan selama penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Kota Batam.

Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid, hal ini sesuai arahan Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD melalui Rapat Koordinator Khusus (rakorsus) Pengamanan Pilkada Serentak 2020 secara virtual, Jumat(18/9/2020).

Hadir dalam Rakorsus tersebut, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, Ketua Bawaslu RI, Abhan, Komisioner KPU Pusat, Ilham Saputra, Ketua Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo, Wakil Kepala Badan Intelijen Negara, Teddy Lhaksmana, Wakil Jaksa Agung, Setia Untung Arimuladi, perwakilan TNI, Polri, dan sejumlah perwakilan daerah penyelenggara Pilkada.

Baca Juga :  Sambut Kedatangan Tim Penilaian KKS, Firmansyah: Hasil Penilaian Akan Jadi Referensi Bagi Perubahan Kota Batam yang Lebih Baik

Usai mengikuti rakor secara vitual di Kantor Wali Kota Batam itu, Jefridin mengatakan, Pilkada di Batam wajib menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi ini. Ia menegaskan, pesta demokrasi ini jangan sampai menjadi media penularan Covid-19.”Terus kita sosialisasikan ini, agar Pilkada Batam berjalan baik dan terhindar dari Covid-19,” ujarnya.

Jefridin mengungkapkan, dalam rapat yang dipimpin Menkopolhukam itu, perlu ada penegakan hukum agar pelaksanaan Pilkada di semua daerah tidak menjadi klaster baru penyebaran Covid-19.

Di tingkat Kota Batam, kata Jefridin, Pemerintah Kota (Pemko) Batam sudah memiliki Peraturan Wali Kota (Perwako) 49/2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 di Kota Batam.”Sejauh ini kita sudah sampaikan, dan kesadaran masyarakat menerapkan protokol kesehatan mulai meningkat,” ujarnya.

Baca Juga :  KKP Batam Catat 727 Kru Kapal Terkonfirmasi Positif COVID-19

Terkait persiapan Pilkada di tengah pandemi ini, Pemko Batam pun sudah menggelar rapat koordinasi daerah (Rakorda) bersama Forum Koordinas Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang dipimpinan langsung oleh Walikota Batam H. Muhammad Rudi demi menjamin Pilkada Batam kondusif dan menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi.

“Rakorda yang sudah dilaksanakan merupakan instruksi dari Kemendagri, dan Batam disebut sudah siap menjelang tahapan-tahapan Pilkada di tengah pandemi ini,” kata dia.

Kemudian, hal lain yang juga dibahas dalam rapat ini, kontestan Pilkada perlu memaksimalkan teknologi dalam mengumpulkan massa hingga kegiatan-kegiatan lain dalam tahapan Pilkada nantinya. Hal itu sebagai upaya mencegah dan meminimalisir penyebaran Covid-19.

Baca Juga :  Mantap! Per 1 Juli Akta Lahir Hingga KK Bisa Cetak Mandiri

“Di tengah pandemi ini, keberadaan teknologi yang perlu dimanfaatkan sejumlah pertemuan dengan massa yang banyak bisa melalui virtual,” kata Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam tersebut.

Sementara itu, Menteri Tito menyatakan, Pilkada ini rawan terjadi kerumunan massa. Untuk itu, ia meminta semua pihak hingga ke tingkat daerah terus menjalin koordinasi agar pelaksanaan Pilkada nantinya bisa terkendali.

“Pekerjaan ini tidak bisa dilakukan KPU atau Bawaslu sendiri, semua harus bergerak. Ada 309 daerah yang akan melaksanakan Pilkada tahun ini dengan total 734 bakal calon,” ujarnya.

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB