Pemprov Kepri Prioritaskan Vaksin Corona Untuk Usia Produktif

- Admin

Jumat, 18 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (ist)

Ilustrasi (ist)

INIKEPRI.COM – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau mengutamakan vaksin COVID-19 diberikan kepada masyarakat berusia 18-59 tahun atau kelompok usia produktif yang rentan tertular.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri Bisri, di Tanjungpinang, Rabu(16/11/2020) , mengatakan, masyarakat di usia produktif memiliki mobilitas yang tinggi sehingga paling berpotensi tertular COVID-19. Karena itu mereka diprioritaskan untuk mendapatkan vaksin.

“Dari data kami, kelompok ini terbanyak tertular COVID-19 karena mereka beraktivitas di luar rumah, bekerja dan lain sebagainya sehingga rentan tertular COVID-19,” katanya.

Baca Juga :  Indonesia Berharap Masuk Daftar Diizinkan Umrah

Bisri menambahkan sampai saat ini Pemprov Kepri belum mendapatkan informasi berapa jumlah vaksin COVID-19 yang diberikan pemerintah pusat. Pemprov Kepri juga belum mendapatkan informasi terkait teknis pelaksanaan vaksinasi.

“Teknis distribusi dan lainnya belum kami dapati. Namun berbagai skenario telah dipersiapkan Pemprov Kepri,” katanya.

Baca Juga :  Plt. Walikota Tanjungpinang Karantina Mandiri di Rumah Dinas

Ia menjelaskan 1,4 juta penduduk di Kepri membutuhkan vaksin tersebut. Jika jumlah vaksin terbatas, maka kelompok usia produktif diutamakan.

Kelompok ini juga akan dibagi menjadi beberapa kelompok yang paling diprioritaskan seperti tenaga kesehatan, tim medis, aparatur pemerintah yang mengabdi di bidang pelayanan, pekerja SPBU, dan wartawan.

Baca Juga :  Asisten I Setdako Tanjungpinang Launching 2 Kampung Moderasi Beragama

“Orang-orang yang bersentuhan dengan pelayanan dan berinteraksi dengan masyarakat perlu mendapatkan vaksin tersebut,” ujarnya.

Bisri mengatakan pihaknya belum mengetahui vaksin tersebut disalurkan ke Kepri. Namun Pemprov Kepri sudah mempersiapkan tempat penyimpanan vaksin COVID-19 yang akan dikirim ke wilayah itu.

“Nanti disimpan di ‘coldroom’ (ruangan dingin) Dinkes Kepri. Kami sudah persiapkan ruangan ini,” ujarnya. (RD)

Berita Terkait

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam
BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal
Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026
BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah
Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat
Bersama HIMNI, Wali Kota Lis Hadiri Syukuran Natal dan Tahun Baru
291 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Tanjungpinang
Aplikasi Pantunesia Resmi Diluncurkan, Perkuat Pelestarian Pantun Melayu Berbasis Teknologi

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:25 WIB

Manajemen Talenta ASN Jadi Fondasi Reformasi Birokrasi Pemko Batam

Sabtu, 10 Januari 2026 - 12:24 WIB

BMKG Prakirakan Cuaca Tanjungpinang Relatif Stabil, Warga Tetap Diimbau Waspada Hujan Lokal

Jumat, 2 Januari 2026 - 10:04 WIB

Wali Kota Lis Siapkan Program Pembenahan Pariwisata 2026

Minggu, 28 Desember 2025 - 10:00 WIB

BTN Kepri Moonrun 2025: Strategi Olahraga untuk Menggerakkan Ekonomi Daerah

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:06 WIB

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Senggarang, Wali Kota Lis: Layanan Harus Lebih Dekat dan Tepat

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB