Kru Pesawat di Bandara Hang Nadim Lakukan Pemeriksaan Tes Narkotika

- Admin

Kamis, 31 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Dengan menggunakan metode pemeriksaan air liur, proses Swab Drugs Of Abuse Multipanel Test, sebanyak 29 kru pesawat di Bandara Internasional Hang Nadim Batam dilakukan pemeriksaan tes Narkotika baik itu pesawat yang landing maupun yang take off (lepas landas) dari Bandara.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si.,. didampingi oleh Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Kepri, Kombes Pol Muji Supriyadi, S.H., S.Ik., dan Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Barelang Polda Kepri, AKBP Yos Guntur Yudi Fauris Susanto, SIK, MH, serta didukung oleh pihak Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

Baca Juga :  1.026 UMKM di Kota Batam Sudah Miliki NIB

“Kegiatan ini dalam rangka Operasi (Ops) Lilin Seligi 2020, yang dipimpin langsung oleh Dirresnarkoba Polda Kepri. Ke 29 kru pesawat (Pilot, Kopilot dan Pramugari) di Bandara itu (Hang Nadim Batam) dilakukan pemeriksaan oleh Ditresnarkoba Polda Kepri pada Kamis (31/12/2020) pagi,” ujar Harry di lokasi.

Baca Juga :  Warga Batam, Taxiway dan Apron 04 Bandara Hang Nadim Telah Rampung

Lanjut Harry, ada 29 sampel yang diambil dari kru pesawat tersebut, dan dari hasil pemeriksaan, 29 kru pesawat, tidak ada ditemukannya yang positif menggunakan Narkotika, dan semua hasilnya negatif.

Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt S (dua dari kiri, depan) ketika diwawancarai sejumlah awak media usai melakukan pemeriksaan tes Narkotika di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, pagi. (ist)

“Untuk proses pemeriksaan, kita (Polda Kepri) menggunakan metode baru. Artinya, tidak menggunakan pemeriksaan melalui urin, tetapi kita menggunakan alat yang disupport oleh Badan Reserse Kriminal Kepolisian Negara Republik Indonesia (Bareskrim Polri),” jelasnya.

Baca Juga :  Gagalkan Penyelundupan Narkoba, Kemenhub Beri Penghargaan AVSEC Hang Nadim

Alat ini, dijelaskan Harry, (Drugs Of Abuse Multipanel Test) dalam pemeriksaan sangat efektif, akurasinya sangat tinggi, kemudian hasilnya bisa ditunggu.

“Artinya tidak menunggu waktu lama untuk hasilnya, dapat dilihat langsung oleh petugas. Untuk alat ini, akurasinya kurang lebih sekitar 90 persen, dan kita melakukan pemeriksaan ini untuk memberikan rasa aman, nyaman dan jaminan kepada penumpang yang menggunakan transportasi udara,” tutup Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt S. (IS)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru