INIKEPRI.COM – Maraknya pencurian mesin tempel milik warga hinterland di wilayah kecamatan Belakang Padang belakangan ini direspon cepat oleh jajaran Polsek Belakang Padang.
Hal ini dikatakan oleh Kapolsek Belakang Padang AKP Sulam SH. Ia mengatakan, jajaran Polsek Belakang Padang akan segera menindaklanjuti kejadian pencurian tersebut.
“Kami (Polsek Belakang Padang) juga berharap, para korban segera membuat laporan. Agar kami dapat mendalami kasus tersebut,” tegas AKP Sulam SH, melalui pesan WhatsApp, Minggu (14/2/2021).

Polsek Belakang Padang, lanjut AKP Sulam SH, juga akan meminta keterangan dari para korban pencurian mesin tempel ini.
Baca Juga: Pak Polisi, Pencuri Mesin Tempel Marak di Hinterland
“Kami akan dalami dengan meminta informasi dari korban dan masyarakat. Agar kejadian ini tidak terulang kembali,” tutup AKP Sulam SH. (RD)

















