Yuk Tingkatkan Kesadaran Membuang Sampah Pada Tempatnya

- Admin

Senin, 26 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Tidak hanya tugas pemerintah, menjaga Batam dengan tidak membuang sembarangan sampah perlu andil dari semua pihak, termasuk masyarakat. Kesadaran diri agar tidak membuang sampah sembarangan merupakan upaya menjaga lingkungan.

“Saya pikir kesadaran ini (tidak membuang sampah sembarangan) harus tumbuh dalam diri kita semua sih,” ucap warga Seibeduk, Gian.

Sementara itu, kerap ditemukan lokasi-lokasi yang sejatinya bukan tempat sampah justru bejibun sampah menumpuk di lokasi tersebut. Maka tidak heran, masyarakat yang sadar kemudian geram dengan tindakan oknum yang membuang sampah sembarangan. Mereka lantas lmemasang spanduk-spanduk teguran yang bahkan bahasanya bernada ancaman.

“Membuang sampah sembarangan ini seolah membudaya, saya pernah lihat sendiri tempat publik jadi tempat sampah yaitu bus stop (pemberhentian bus) di sekitar Tembesi Bengkel,” kata warga lain, Adi.

Baca Juga :  Seluruh Sekolah di Batam Telah Terapkan PTM

Pendapat-pendapat ini bukan tanpa alasan, sebagai contoh pembersihan parit di Kota Batam petugas dari Pemko Batam kerap mengangkat banyak sampah, seperti plastik dan styrofoam. Padahal dua jenis sampah ini sulit diurai.

Lalu bagaimana dengan tugas pemerintah? di Batam sendiri Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam merupakan dinas yang secara teknis mengurusi persoalan persampahan.

Kepala DLH Batam Herman Rozie menyebutkan, petugas terus turun memastikan layanan persampahan dilakukan dengan baik. Kini, layanan persampahan sudah menyentuh hingga bagian hulu, langsung ke perumahan warga.

“Yang tidak terjangkau mobil besar, kami siapkan pickup dan bahkan ada armada motor. Keluhan soal sampah langsung juga kami respon,” katanya.

Baca Juga :  Sambangi Dinas Pariwisata Batam, IVENDO Kepri Bagikan Konsep Protokol Kesehatan

Secara umum kesadaran sebagian besar masyarakat Kota Batam sudah cukup baik. Namun oknum atau sebagian kecil masyarakat masih tidak peduli dengan kebersihan. Sejatinya, ada sanksi denda bagi pelanggar. Namun dalam hal ini, kondisi ekonomi karena Covid-19 maka penindakan tersebut ditangguhkan.

Kini DLH hanya memberikan teguran dan sanksi sosial dengan mencatat mereka yang tidak peduli dan buang sampah sembarangan. Sayangnya, terkadang masih mendapat perlawanan oknum masyarakat yang arogan dan tidak peduli kebersihan.

“Kami menyadari inilah resiko pekerjaan,mudah-mudahan masyarakat yang sudah sadar dapat ikut membantu memberikan pemahaman kepada masyarakat yang tidak peduli pada kebersihan,” harap Herman.

Baca Juga :  PLN Batam Sukses Jaga Keandalan Pasokan Listrik Selama Hari Raya Idul Adha 1445 H

Herman berterimakasih kepada masyarakat yang kini semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Seiring hal ini, ia menyebutkan DLH Batam tetap mengambil peran menjalankan tugas dengan sebaik mungkin.

“Yang paling utama adalah kesadaran bersama. Saya yakin jika ini sudah terbangun, kota ini akan semakin bersih. Apalagi Batam ini oleh wali kota Batam Muhammad Rudi sedangkan dikembangkan pariwisatanya, maka dari itu ya harus bersih,” ujar dia.

Bahkan pegawai DLH sendiri menjadi pioner memilah sampah menjadi lebih bernilai ekonomi. Masyarakat juga dapat memilah sampah sesuai dengan jenisnya dan menjualnya di Bank Sampah. “Ini bisa membantu ekonomi masyarakat juga,” tutup dia. (RWH)

Berita Terkait

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok
Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:50 WIB

Cek Jadwal Kapal PELNI Batam Januari–Februari 2026, Rute Belawan dan Tanjung Priok

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru