HUT Koopsau ke-70, Lanud Hang Nadim Gelar Upacara Secara Sederhana

- Admin

Rabu, 16 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Memperingati Hari Ulang Tahun ke 70 Komando Operasi TNI Angkatan Udara (Koopsau), Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim gelar upacara secara sederhana.

Pelaksanaan yang dilaksanakan di lapangan upacara Markas Komando (Mako) Lanud Hang Nadim, Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Batam, Selasa (15/6/2021), dipimpin oleh Kepala Dinas Logistik (Kadislog) Lanud Hang Nadim, Kapten Perbekalan (KAL) Akhmad Supriyanto.

Bertugas sebagai Inspektur Upacara, Kapten Kal Akhmad, menyampaikan beberapa harapan dari Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

“Dalam kesempatan ini, KSAU menyampaikan ucapan selamat dan dirgahayu kepada seluruh personel Koopsau, semoga keluarga besar Koopsau senantiasa dalam limpahan rahmat dan perlindungan Tuhan Yang Maha Kuasa,” kata Kapten KAL Akhmad, saat membacakan amanat.

Baca Juga :  Lanud Hang Nadim Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Meskipun diperingati secara sederhana, lanjut Akhmad, KSAU berharap tidak mengurangi makna dan semangat seluruh jajaran Koopsau untuk terus berkarya dalam pelaksanaan setiap tugas-tugas yang diberikan.

Di hari ulang tahun yang ke-70 yang diperingati secara sederhana ini, masih kata Akhmad, KSAU berharap agar tidak mengurangi makna dan semangat jajaran Koopsau untuk terus memberikan darma bakti sebagai Komando Utama Operasi (Kotama Ops) yang menjadi ujung tombak TNI Angkatan Udara (AU).

Kata dia, meski ditengah situasi pandemi Covid-19, Koopsau semakin mempertegas perannya lewat keberhasilan dalam menyelenggarakan berbagai tugas yang diamanahkan, di antaranya melaksanakan upaya mitigasi bencana alam maupun non-alam, penanggulangan kelompok kriminal separatis bersenjata serta dukungan kepada pemerintah dalam mempercepat penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga :  Gubernur Kepri Dinyatakan Positif Covid-19

Diakhir amanatnya, Ksau juga mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada segenap prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Koopsau di mana pun berada atas pengabdian dan dedikasi kepada bangsa dan negara.

“Momentum peringatan Hari Jadi ke-70 Koopsau ini, mari kita tingkatkan motivasi dan semangat pengabdian dalam melaksanakan tugas selanjutnya. Terus tingkatkan kewaspadaan, dan terus tumbuhkan budaya keselamatan (safety culture) di setiap satuan hingga unit kerja terkecil. Iringi setiap tugas dengan prinsip kehormatan dan dengan memohon ridho Tuhan Yang Maha Kuasa sehingga tugas-tugas yang diamanahkan kepada kita, tidak peduli sesulit apa pun tantangan dan kondisinya, dapat senantiasa terlaksana dengan hasil terbaik serta dalam kondisi selamat dan aman,” ujarnya mengakhiri.

Baca Juga :  Kamis Besok, Kantor DPW Khusus INAMPA KEPRI & ASEAN dan BUP PT Maccahma Dhina Hartiendspin Akan Diresmikan Dirjen Hubla

Selama pelaksanaan kegiatan upacara memperingati HUT Koopsau di Lanud Hang Nadim, semua peserta tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 dengan tetap menjaga jarak, menggunakan masker dan personel yang hadir tidak lebih dari 50 orang. (IS)

Berita Terkait

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi
Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis
Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali
Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat
LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal
BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul
Amsakar Dorong Usulan Musrenbang yang Berdampak Langsung bagi Warga
Dapur SPPG di Kepri Bertambah, Dorong Percepatan Program MBG di Kawasan Pulau Terdepan

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:08 WIB

Pemko Batam Perkuat Manajemen Talenta ASN, Amsakar: Penempatan Harus Berbasis Kompetensi

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:14 WIB

Tumbangkan STAIN Sultan Abdurrahman, Tim Voli Kemenag Batam Sabet Juara 1 dalam Final Dramatis

Selasa, 13 Januari 2026 - 11:16 WIB

Dinilai Kebutuhan Mendasar, Ombudsman Kepri Minta Pasar Induk Jodoh Dibangun Kembali

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:27 WIB

Musrenbang Kampung Pelita, Amsakar Tekankan Pentingnya Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

Senin, 12 Januari 2026 - 21:10 WIB

LASQI Batam di Bawah Kepemimpinan Erlita Amsakar Perkuat Sinergi Internal

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB