Simpati, Kartu AS, dan Loop Dilebur Jadi Telkomsel PraBayar

- Admin

Kamis, 24 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

INIKEPRI.COM – Operator seluler Telkomsel melebur ketiga produk prabayar miliknya yakni Simpati, Kartu AS, dan Loop menjadi satu nama yaitu Telkomsel PraBayar. Penggabungan ini merupakan strategi untuk menyederhanakan merek.

“Tujuannya agar integrasi produk dan layanan berbasis digital lebih menyeluruh, guna menghadirkan produk dan layanan yang memberikan kemudahan serta kenyamanan bagi para pelanggan,” ungkap VP Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin.

Denny mengungkapkan, pelanggan lama dari merek Simpati, Kartu AS, dan Loop tak perlu risau. Pasalnya, meski sudah digabung, nomor pelanggan lama masih dapat digunakan seperti biasa.

“Masih dapat digunakan tanpa mengubah mekanisme pada layanan sebelumnya, baik itu voucher isi pulsa, penawaran paket, masa aktif nomor, masa berlaku paket, skema tarif dan varian paket,” jelas Denny melalui pesan singkat dilansir dari KompasTekno, Rabu (23/6/2021).

Baca Juga :  Jaringan Telkomsel Sudah Kembali Normal

Bedanya, Denny melanjutkan, kini pelanggan dari tiga layanan prabayar Telkomsel tersebut selanjutnya akan berada dalam naungan satu merek baru, yaitu Telkomsel PraBayar.

Meski sudah digabungkan, para calon pelanggan prabayar baru masih bisa memilih untuk membeli kartu perdana di bawah merek Simpati, Kartu AS, ataupun Loop, bukan di bawah merek Telkomsel PraBayar.

Hal ini mengingat masih tersedianya Kartu perdana dari tiga merek tersebut di pasaran.

Baca Juga :  Intip Desain dan Spesifikasi iPhone 12 Pro, Dibekali Layar 120Hz

“Kartu perdana (starterpack) baru yang masih beredar di pasaran tetap masih dapat dipergunakan, dan mengikuti benefit dan skema masing-masing mereknya,” pungkas Denny.

Penggabungan layanan

Denny mengatakan, ke depannya layanan untuk pelanggan kartu prabayar Simpati, Kartu AS, dan Loop juga akan digabungkan secara bertahap, yakni mengikuti layanan untuk pelanggan Telkomsel PraBayar.

“Sebagai contoh, salah satu customer touchpoints yaitu UMB yang disatukan ke *363#, tidak akan terpisah per brand lagi,” kata Denny.

Per 18 Juni lalu, Denny mengatakan, Telkomsel telah meluncurkan varian paket internet baru seperti UnlimitedMax, InternetMax dan OMG! Chat, Sosmed dan Nonton.

Baca Juga :  Menkominfo: Digitalisasi Pesat di Era Jokowi, Fondasi untuk Indonesia Emas 2045

“Secara kategori layanan tersebut bisa digunakan oleh semua pelanggan Telkomsel PraBayar (Simpati, Kartu AS, Loop) dengan harga dan spesifikasi paket yang sama untuk semua pelanggan,” kata Denny.

Ia melanjutkan, sedangkan untuk paket internet sebelumnya, masih akan tersedia dan menyesuaikan dengan spesifikasi dan harga paket di masing-masing merek kartu prabayar lama.

Selain menggabungkan merek Simpati, Kartu AS, dan Loop menjadi Telkomsel Prabayar, Telkomsel juga turut mengubah nama layanan pascabayar Kartu Halo, menjadi Telkomsel Halo. (ER/KOMPAS)

Berita Terkait

Apple Siapkan Peningkatan Kamera dan Baterai untuk iPhone Air 2
Indonesia Negara Pertama di Dunia Blokir Grok demi Lindungi Perempuan dan Anak
WhatsApp Hadirkan Fitur Baru di Obrolan Grup, Dari Tag Anggota hingga Pengingat Acara
Honor Power 2 Debut Awal 2026, Usung Baterai Jumbo dan Desain Premium
Samsung Galaxy Z Fold 8 Dirumorkan Tingkatkan Kamera Telefoto dan Ultrawide
Rumor iPhone Air 2 Menguat: Kamera Belakang Ganda dan Harga Lebih Terjangkau
4 Trik Jitu Lihat Status WhatsApp Tanpa Ketahuan
Platform X Bayar Denda Hampir Rp80 Juta atas Keterlambatan Moderasi Konten Pornografi
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 07:26 WIB

Apple Siapkan Peningkatan Kamera dan Baterai untuk iPhone Air 2

Senin, 12 Januari 2026 - 07:53 WIB

Indonesia Negara Pertama di Dunia Blokir Grok demi Lindungi Perempuan dan Anak

Jumat, 9 Januari 2026 - 09:58 WIB

WhatsApp Hadirkan Fitur Baru di Obrolan Grup, Dari Tag Anggota hingga Pengingat Acara

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:28 WIB

Honor Power 2 Debut Awal 2026, Usung Baterai Jumbo dan Desain Premium

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:21 WIB

Samsung Galaxy Z Fold 8 Dirumorkan Tingkatkan Kamera Telefoto dan Ultrawide

Berita Terbaru

TNI berhasil menyelesaikan pembangunan dua jembatan Bailey di kawasan Jamur Ujung, Kabupaten Bener Meriah, yang berada pada ruas jalan strategis Bireuen – Bener Meriah – Takengon. Foto: TNI AD

Daerah

TNI AD Rampungkan Dua Jembatan Bailey di Bener Meriah

Selasa, 13 Jan 2026 - 14:14 WIB